Nakita.id - Moms termasuk pecinta kuliner?
Jika ya, apakah Moms tertarik dengan kuliner yang nyeleneh dan unik?
Di Jogja, ada tempat makan bakso yang unik bahkan ia kini jadi trendsetter perkembangan kuliner bakso di Indonesia.
Namanya Bakso Klenger Ratu Sari, terletak di Jl. Wahid Hasyim No. 296, Nologaten, Yogyakarta.
Sama seperti bakso yang lain, Bakso Klenger juga terbuat dari bahan dasar daging sapi asli.
Perbedaan baso kelnger dan baso lainnya adalah sajian dan juga ukurannya.
Baso Klenger menyediakan aneka ragam ukuran bakso, mulai dari berat 250 gram hingga 5 kilogram bisa ditemukan di tempat ini.
BACA JUGA: Ide Kreatif! Yuk Moms Sulap Perabot Usang Jadi Sesuatu yang Berguna
Harganyapun beragam, mulai dari Rp 15 ribu, sampai Rp 75 ribu rupiah.
Dilansir melalui tribunnews.com, usaha bakso ini didirikan oleh Ferdiansyah pada tahun 2011.
Ia merupakan pengusaha muda lulusan Universitas Atmajaya Yogyakarta.
Awalnya ia mengatakan bahwa idenya merupakan coba-coba ingin membuat bakso berukuran raksasa.
Source | : | Instagram,tribunnews |
Penulis | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
Editor | : | Gazali Solahuddin |
KOMENTAR