Nakita.id – Tas adalah salah satu fashion item yang banyak digemari oleh perempuan, termasuk Moms.
Terkadang, Moms bahkan rela mengeluarkan uang banyak untuk bisa mendapatkan tas branded.
Namun kini banyak orang yang licik dan memalsukan produk-produk ternama tersebut.
BACA JUGA: Tes Karakter Kepribadian Bisa Ditebak Dari Gambar Ini. Moms Pilih Yang Mana?
Karenanya Moms harus lebih berhati-hati saat hendak membeli tas dengan brand terkenal, jangan sampai tertipu.
Melansir situs Daily Mail, tujuh ciri ini mungkin bisa membantu Moms membedakan mana yang asli dan palsu.
Bahan
Tas pasti dibuat dari bahan tertentu tergantung dari gaya dan mereknya.
Sebagai contoh, Hermes hanya menggunakan kulit tertentu dan mereka akan menggunakan bahan tersebut dalam periode tertentu pula.
Sedangkan merek Louis Vuitton menggunakan kanvas berlapis dengan potongan kulit pada produk mereka.
Jika garis hiasannya memang terbuat dari kulit, maka teksturnya pasti terasa kering, bukan berminyak.
Cetakan
Menganalisis cetakan tanda khusus adalah kunci keaslian.
Moms harus tahu pola monogram pada merek terkenal seperti Gucci, Fendi dan Louis Vuitton.
Lihat bagaimana cetakannya pada setiap gaya tas yang berbeda.
BACA JUGA: Hebat! Sikat Gigi Modern Nantinya Bisa Deteksi Penyakit Jantung
Misalnya pada merek Louis Vuitton ‘Speedy’, jika cetakan dimulai dengan logo merek, maka juga harus diakhiri dengan itu.
Jahitan
Jahitan adalah yang cukup penting untuk diperhatikan Moms.
Setiap perancang akan menggunakan jahitan tertentu yang unik bagi mereka.
Misalnya pada kantung tas Chanel berbahan kulit domba yang kadangkala menggunakan 10 sampai 12 jahitan.
Sementara Hermes menggunakan jahitan pelana (jahitan pada lipatan).
Jahitan juga tidak boleh tampak dilipat, diikat atau berubah warnanya.
Harga
Jangan hanya melihat tas dari harganya ya Moms, tapi pastikan juga memeriksanya secara menyeluruh.
Tas yang harganya mahal belum tentu asli, jadi hati-hati.
BACA JUGA: Ulang Tahun Pernikahan Donna Agnesia-Darius Sinathrya. Pesan Darius Membuat Warganet Meleleh
Merek
Louis Vuitton ‘Neverfull’ adalah salah satu barang yang paling banyak dipalsukan di pasaran.
Versi palsu dapat dengan mudah diidentifikasi dengan hanya melihat lebar tali.
Tali asli biasanya lebih luas dan terbuat dari bahan inferior.
Sertifikat otentikasi
Tidak semua merek menyediakan sertifikat keaslian.
Chanel biasanya menyediakan sertifikat ini, tapi tidak untuk Hermes.
Hal ini tentunya lebih mudah untuk menganalisis mana tas asli dan palsu.
Pembelian
Moms, pastikan membeli dari perusahaan terdaftar dengan reputasi baik, terlebih jika harganya sangat mahal.
BACA JUGA: Sepasang Anak ini Mendaftar Menikah, KUA Menolak Tapi Akhirnya Mengabulkan, Ternyata ini Faktanya
Jika harganya memang terlalu tinggi, pastikan pula bahwa orang yang menjualnya paham akan merek dan produk yang mereka jual.
Melebarkan Sayap Hingga Mancanegara, Natasha Rizky Gelar Exhibition Perdana di Jepang
Source | : | Daily Mail |
Penulis | : | Fairiza Insani Zatika |
Editor | : | Gazali Solahuddin |
KOMENTAR