Hanya Butuh Bahan-bahan Alami di Rumah, Ini Cara Kerja Baking Soda untuk Mencerahkan Siku dan Lutut
Nakita.id - Memiliki warna kulit yang cerah merata merupakan impian bagi semua wanita.
Tapi bagian kulit yang paling susah dirawat adalah bagian siku dan lutut.
Kulit di area siku dan lutut biasanya lebih gelap dan keriput ketimbang bagian lainnya.
Bagi sebagian orang, penampakan siku dan lutut yang hitam cukup mengganggu karena membuat penampilan kurang menarik atau terlihat tidak bersih.
Baca Juga: Tak Kalah dari Baking Soda, Ini Cara Ampuh Hilangkan Ketombe dengan Bahan Alami
Bagian tersebut biasanya lebih gelap disebabkan karena banyaknya aktivitas pada lipatan siku dan lutut.
Hal ini menyebabkan siku dan lutut jarang meregang dan membuatnya hitam.
Sebenarnya, ada beberapa faktor yang dapat membuat lutut dan siku menjadi lebih gelap.
Di antaranya seperti sering menggosok, faktor genetik, paparan sinar matahari yang berlebihan, ketidak seimbangan hormon, penumpukan kulit mati, peningkatan pigmen melanin, obesitas dan lain-lain.
Terkadang menggosok dengan air dan sabun tidak akan berefek sama sekali.
Tetapi ada beberapa cara membuat lutut yang gelap dapat kembali cerah dengan bahan alami, salah satunya dengan baking soda.
Cara Kerja Baking Soda
Baking soda dinilai sebagai eksfoliator ampuh bagi lutut karena mengandung natrium bikarbonat yang bersifat abrasif bagi kulit.
Artinya, senyawa ini mampu mengikis bagian tertentu pada kulit, termasuk lapisan kulit mati yang seharusnya mengelupas.
Selain itu, baking soda juga bisa mencerahkan kulit dengan cara menetralisasi pH kulit.
Kulit terlindungi oleh lapisan pelindung yang disebut acid mantle. Lapisan ini membuat pH kulit menjadi agak asam, yakni sekitar 4,5 hingga 5,5.
Sementara itu, baking soda memiliki pH sebesar 9.
Baking soda akan menetralisasi pH acid mantle dan menghilangkan lapisan ini.
Jika acid mantle menghilang, debu, kotoran, dan minyak berlebih yang menempel di dalamnya juga akan luruh.
Untuk caranya tersendiri, cobalah buat baking soda atau soda menjadi lulur alami.
Lulur campuran baking soda ini dapat membantu menghilangkan sel kulit mati dan secara bertahap mengembalikan kulit.
Campurkan baking soda dan susu hingga berbentuk pasta, lalu oleskan ke lutut dan siku yang hitam.
Source | : | healthline.com |
Penulis | : | Ine Yulita Sari |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR