Nakita.id - Jeruk menjadi favorit banyak orang ya Moms, selain rasanya manis juga kaya akan vitamin C.
Namun tak hanya dagingnya yang sehat untuk tubuh, kulitnya ternyata bermanfaat.
Moms mungkin sering membuang kulit jeruk, siapa sangka kulit buah berwarna oranye ini ternyata memiliki segudang manfaat. Simak yuk Moms!
Mengurangi stres
Tak banyak yang menyadari kulit jeruk memiliki aroma yang enak.
Aroma wangi ini bisa meredakan stres, salah satunya dengan menjadikannya pewangi alami.
BACA JUGA: Atasi Stres Setelah Melahirkan, Psikolog Ini Bagikan Tipnya
Caranya mudah, Moms cukup keringkan kulit jeruk dalam suhu ruangan lalu diblender hingga menjadi bubuk.
Selanjutnya Moms bisa tebarkan bubuk kulit jeruk di bak mandi. Aromanya yang segar dapat menenangkan dan mengusir stres!
Memutihkan gigi
Siapa sangka Moms, kulit jeruk ternyata bisa membuat gigi putih secara alami.
Moms cukup menggosok gigi dengan kulit jeruk bagian dalam.
Pentingnya Penanganan yang Tepat, RSIA Bunda Jakarta Miliki Perawatan Khusus untuk Bayi Prematur
Source | : | Kompas.com,grid.id |
Penulis | : | Erinintyani Shabrina Ramadhini |
Editor | : | Kusmiyati |
KOMENTAR