Nakita.id - Kemajuan zaman yang semakin modern juga diikuti dengan kemajuan teknologi informasi dan berbagai perkembangan pada aspek lainnya.
Pada bidang kesehatan misalnya, banyak terobosan yang dilakukan untuk menjawab berbagai kebutuhan di masyarakat.
Salah satu perusahaan yang berbasis di Connecticut, AS, Butterfly Network, misalnya, mencoba mengembangkan alat mutakhir pendeteksi kanker yang mudah dan murah bagi masyarakat.
BACA JUGA : Moms Lihat Bentuk Tubuh Lalu Temukan Diet yang Cocok Sesuai Tipe Tubuh
Alat tersebut dikembangkan oleh sejumlah peneliti Amerika Serikat yang bernama Butterfly iQ.
Alat ini didesain agar kompatibel dengan iPhone dan dapat membantu mendeteksi kanker.
Perangkat dengan sebesar kira seukuran alat cukur listrik ini telah melalui serangkaian uji coba oleh salah satu chief medical officer Butterfly Network, seorang ahli bedah bernama John Martin.
Ia mencoba sendiri alat itu di tubuhnya, terutama pada tenggorokannya karena merasa ada yang tak beres dengan kesehatannya.
Moms, hasilnya mengejutkan.
Dengan mengolesi gel terlebih dahulu, Ia menempatkan mesin Butterfly IQ pada lehernya.
Di layar iPhone terlihat gambar hitam/abu-abu yang dideteksi mesin.
Ternyata, di tenggorokannya itu memang ada gumpalan.
BACA JUGA : Konsumsi Makanan Ini Kala Hamil Bisa Mencegah Anak Terkena Kanker
Sebagai ahli kanker, ia menyadari bahwa itu adalah tumor.
Seperti yang ia lakukan, alat ini dapat membantu masyarakat untuk mendeteksi kanker sejak dini
Pendeteksian lebih dini tentunya dapat menjadi nilai positif bagi setiap orang untuk dapat melakukan penanganan secara maksimal sejak dini pula.
Pendeteksian bisa dilakukan karena alat ini menggunakan teknologi ultrasound atau gelombang suara.
Mesin Butterfly ini menggunakan 9.000 getar kecil yang melebur ke dalam chip semikonduktor.
Lalu apakah sudah berada di pasaran dan berapakah harga yang ditawarkan?
Perangkat ini dikabarkan akan rilis pada 2018 ini bekerja sama dengan iPhone SE yang dibandrol seharga US$2,000 atau kurang lebih Rp20 juta-an.
Namun Moms, ke depannya perusahaan ingin mengembangkan versi yang lebih canggih dan murah seharga $ 500 agar semakin bisa dijangkau masyarakat.
Ada juga rencana untuk menawarkan patch yang memantau pasien, atau pil yang mengintai kanker di tubuh.
BACA JUGA : Wow Diet Ini Bisa Mencegah Kanker Serviks dan Membuat Tubuh Ramping
Menurut Dokter Torben Becker, dokter ruang gawat darurat di rumah sakit Universitas Florida.
Alat ini dikatakan jauh lebih murah dibandingkan dengan ultrasound yang dipakai di rumah sakit.
Namun, karena para ahli khawatir akan salah diagnosa penyakit yang lebih kompleks, mereka pun menyarankan untuk tetap mengonsultasikan ke dokter terkait hasil scan dengan alat tersebut.
Lewat Ajang Bergengsi Pucuk Cool Jam 2024, Teh Pucuk Harum Antar Anak Indonesia 'Bawa Mimpi Sampai ke Pucuk'
Source | : | Health line |
Penulis | : | Anisyah Kusumawati |
Editor | : | Saeful Imam |
KOMENTAR