4. Kompres air hangat
Untuk membantu meredakan bisul pada Si Kecil, coba gunakan kompres hangat.
Moms dapat membuat kompres dengan membasahi kain wajah yang bersih dengan air hangat (bukan panas) dan kompreskan di bagian bisul.
Lakukan ini beberapa kali sehari ya Moms.
Namun pastikan Moms untuk selalu cuci tangan sebelum dan sesudah menyentuh bisul.
Baca Juga: Jarang Diketahui! Ternyata Cara Alami Ini Mudah Sekali Sembuhkan Bisul
5. Campuran bawang merah dan bawang putih
Selain digunakan sebagai bumbu masakan, ternyata bawang juga dapat membantu mengatasi masalah bisul pada Si Kecil.
Ketika bisul pecah, Moms bisa mengoleskan bawang merah dan bawang putih yang telah dihaluskan ke bagian bisul.
Tidak hanya menghancurkan bakteri, tetapi juga dapat mempercepat penyembuhan bisul.
6. Daun peterseli
Sebuah penelitian tahun 2010 yang diterbitkan oleh Journal of Pharmaceutical Biology menemukan, daun peterseli alias daun seledri ini mengandung zat ekstrak etanol yang berguna melindungi lapisan kulit yang meradang akibat bisul.
Caranya sangat mudah, Moms cukup rebus beberapa helai daun seledri sampai menjadi lunak lalu tiriskan airnya untuk membuat kompres.
Baca Juga: Sederet Manfaat Minyak Myrrh, Cegah Infeksi Mulut Sampai Bisul
Tak lupa taburkan sedikit garam pada rebusan daun seledri tersebut dan oleskan ke bagian kulit yang terkena bisul.
Cara ini akan membuat bisul membaik setelah 3 hari.
Itulah perawatan yang bisa Moms terapkan di rumah saat Si Kecil bisulan.
Untuk mencegah bisul pada Si Kecil tingkatkan kebersihan pada Si Kecil, termasuk handuk dan pakaian yang menyentuh kulitnya secara langsung.
Source | : | Nakita.ID,Parenting First Cry,kidshealth.org.nz |
Penulis | : | Poetri Hanzani |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR