Nakita.id - Seorang calon ibu South Carolina Amerika Serikat, Reanna Stephens akhirnya membuka suara setelah dituduh memalsukan kehamilannya.
Hal itu terjadi karena perutnya terlihat "sangat kecil."
Dilansir dari Miror, pelajar berusia 18 tahun itu mengatakan bahwa komentar dari orang-orang sangat memengaruhi mentalnya.
Untunglah, ibu muda ini tetap tenang, meski perasannya sedikit sedih.
Moms, ukuran dan bentuk perut ibu hamil memang sangat bervariasi, berbeda antara satu mamil dengan mamil lainnya.
Postur dan ukuran tubuh ibu hamil menjadi salah satu faktor yang memengaruhi.
Ibu Hamil yang kurus, tentu ukuran perutnya akan tampak lebih kecil dibandingkan ibu hamil yang gemuk.
BACA JUGA: Haru! Perempuan ini Balas Budi pada Orang yang Telah Selamatkan Dirinya Saat Bayi
Ibu hamil dengan otot-otot perut yang lebih kencang, bentuk perutnya akan cenderung kurang “menonjol” dibandingkan ibu hamil yang otot perutnya tidak terlalu kencang.
Biasanya, pada kehamilan kedua atau ketiga dan seterusnya, otot-otot perut sudah lebih mengendur, sehingga perut pun terlihat lebih menonjol.
Jumlah janin dalam kandungan juga ikut memengaruhi ukuran perut ibu hamil, tentunya perut ibu hamil yang mengandung janin kembar akan terlihat lebih besar.
ShopTokopedia dan Tasya Farasya Luncurkan Kampanye ‘Semua Jadi Syantik’, Rayakan Kecantikan yang Inklusif
Penulis | : | Nia Lara Sari |
Editor | : | Saeful Imam |
KOMENTAR