Pada hari Sabtu (25/7/2020) atau tepat dua hari selepas Achmad Purnomo dinyatakan positif covid-19, tes swab yang dijalaninya justru menunjukkan hasil berbeda.
Setelah menjalankan tes swab, ternyata hasil dari pemeriksaan tersebut malah negatif covid-19.
Kabar tersebut pun membuat lega Achmad Purnomo beserta keluarga bahkan jajaran di pemerintahan kota Surakarta.
Baca Juga: Mengapa Virus Corona Menyebabkan Gangguan Sistem Pernapasan? Ketahui Juga Cara Menghindarinya
Ternyata ada rahasia yang membuat pasangan politik FX Rudyatmo di pemerintahan tersebut mengalami kesembuhan secara cepat.
Melansir dari TribunSolo.com, wakil walikota Solo tersebut mengungkap selain menjaga kondisi tubuh agar tetap sehat saat dinyatakan terpapar virus corona, ia juga meminum ramuan rahasia.
Ramuan tersebut ternyata adalah jamu tradisional yang diberikan oleh orang-orang dekatnya.
Lantaran rutin mengkonsumsi jamu tersebut akhirnya hanya dalam waktu dua hari hasil tes swab Purnomo langsung dinyatakan negatif.
Ada beberapa orang yang langsung memberikannya ramuan jamu tradisional ketika mereka mendengar dirinya positif corona.
L'Oreal Bersama Perdoski dan Universitas Indonesia Berikan Pendanaan Penelitian dan Inovasi 'Hair & Skin Research Grant 2024'
Source | : | Tribun Style |
Penulis | : | Yosa Shinta Dewi |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR