Nakita.id – Moms pasti sudah tak asing lagi dengan sosial media bernama Instagram.
Instagram adalah sebuah aplikasi berbagi foto dan video kepada masyarakat umum sesama pengguna Instagram.
Moms bisa membagikan momen-momen seru kebersamaan dengan keluarga melalui instagram.
BACA JUGA: Sering Bersin di Pagi Hari? Atasi dengan Bahan Rumahan Alami Ini
Moms bisa mengunggah foto, video, dan kini Moms juga bisa berbagai keseharian melalui instagram story.
Pengguna Instagram saat ini begitu banyak dan tersebar di seluruh dunia, Moms.
Saat ini Instagram menjadi aplikasi favorit masyarakat dari berbagai kalangan, baik dari anak-anak, remaja, hingga orang dewasa.
Selain untuk bersenang-senang, kini instagram juga bisa digunakan sebagai lahan berbisnis, Moms.
Hal tersebut tampak dari mulai banyaknya bermunculan online shop di Instagram.
BACA JUGA: Kuku Kuning Akibat Terlalu Sering Diwarnai? Ini Cara Mengatasinya
Banyak pula hiburan yang ditampilkan di Instagram berupa foto dan video yang menghibur Moms.
Terkadang Moms melihat foto dan video yang menarik dan ingin menyimpanya agar dapat dilihat lagi suatu saat nanti.
Untuk menyimpan foto Moms bisa dengan mudah melakukan screenshot pada foto tersebut.
Tapi untuk video apakah juga semudah itu?
Dilansir dari Nextren, berikut adalah cara mudah menyimpan video Instagram melalui hp android Moms.
1.Unduh dan Instal aplikasi FastSave for Instagram melalui Google Play Store.
2.Buka aplikasi FastSave for Instagram dan pilih menu Open Instagram.
3.Pilih video yang akan disimpan.
4.Setelah memilih video, klik titik tiga di kanan atas video yang dipilih.
BACA JUGA: Kenalan dengan Brengkes Pindang Tongkol yang Lezatnya Tiada Tara
5.Pilih menu Salin Tautan
6.Pilih ikon tersimpan
7.Video atau foto yang kalian simpan bisa ditampilkan secara otomatis
Mudah kan Moms? Selamat mencoba.
Source | : | Nextren.grid.id |
Penulis | : | Maharani Kusuma Daruwati |
Editor | : | Gisela Niken |
KOMENTAR