Hingga akhirnya Raffi Ahmad mengambil ponsel dan menelepon adiknya, Syahnaz.
"Hai Naz, lagi ngapain?" tanya Raffi Ahmad.
Syahnaz rupanya tidak tahu kalau bintang tamu di acara sang kakak adalah Ariel Noah.
"Lagi di tempatnya Shirley, kenapa?" jawab Syahnaz.
Untuk memberikan kejutan pada adiknya, Raffi memberitahu kalau Billy Syahputra ingin bicara.
Hanya saja, sambungan video call tersebut diarahkan ke tempat duduk Ariel Noah dan personel lainnya.
"Halo Syahnaz," kata Ariel menyapa.
Disapa oleh sang idola, Syahnaz hanya terdiam.
Bahkan, ia menyembunyikan wajahnya agar tidak terlihat oleh Ariel.
"Nggak bisa ngomong dia," kata Raffi tertawa.
"Nangis dia!" serunya lagi.
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Diah Puspita Ningrum |
Editor | : | Diah Puspita Ningrum |
KOMENTAR