Melansir dari tayangan TikTok, seorang wanita membagikan cara mudah untuk membersihkan noda tersebut dan hanya butuh sedikit usaha.
Bahkan Adi Kempler mengatakan bahwa cara yang diberikannya hanya perlu waktu kurang dari satu menit.
"Saya tidak pernah memposting ini, tapi sayang benar-benar ingin berbagi trik untuk menghilangkan noda berminyak dari tempat makan ini." tulis Adi Kempler pada keterangan videonya.
"Trik yang satu ini sudah menyelamatkan banyak tempat makan plastik saya, cobalah!" tambahnya lagi.
Ternyata kita hanya membutuhkan sabun cuci piring, air hangat, dan juga tisu dapur atau tisu makan yang biasanya teksturnya kasar.
Kita cukup menaruh air ke dalam tempat makan plastik itu sampai terisi setengah dengan air hangat yang sudah diberikan sabun.
Serunya Kegiatan Peluncuran SoKlin Liquid Nature French Lilac di Rumah Atsiri Indonesia
Source | : | GridHITS |
Penulis | : | Rachel Anastasia Agustina |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR