Nakita.id - Berbagai perjuangan dilalu Rianti Cartwright dan Cassanova Alfonso untuk memiliki momongan.
Seperti diberitakan sebelumnya Rianti Cartwright sempat gagal menjalani program bayi tabung namun mencoba kedua kali.
Pada percobaan kedua kali akhirnya Rianti Cartwright berhasil hamil dan pada 25 Juli 2020 lalu melahirkan seorang putri.
Kini, Rianti Cartwright membagikan cerita proses kelahiran sang putri melalui unggahan di Instagram.
Pemain film Ayat-Ayat Cinta itu juga mengungkapkan sesudah sang anak lahir, ia tak bisa Inisiasi Menyusui Dini (IMD).
Lantas, apa yang membuat Rianti Cartwright tidak bisa IMD dan menangis?
Belum lama ini Rianti Cartwright membagikan cerita proses kelahiran sang putri pada warganet.
Istri Cassanova Alfonso itu mengungkapkan sesudah sang anak lahir, ia tak bisa Inisiasi Menyusui Dini (IMD).
Hal ini lalu membuat pemain film Ayat-Ayat Cinta itu menangis sehingga suster harus menenangkannya.
Rianti Cartwright mengawali ceritanya dengan kejadian ketuban pecah dini dan proses kelahiran dini.
"Cara Rose’s birth story was quite eventful. Ketuban pecah pada hari Jumat tgl 24 Juli jam 11 malam. Untungnya aku sudah berada di RS jadi bisa langsung turun ke ruang persalinan.
Disana aku harus tidur terlentang sambil menunggu pembukaan (rencana labour dance dan bouncing on my pregnancy ball buyar but I had to trust in His plan). Ternyata tidur terlentang dan nunggu pembukaannya sampai 19 jam lebih. Rasanya uwoww," kata Rianti Cartwright.
Karena faktor ketuban pecah dini dan proses pembukaan lama, putri Rianti Cartwright langsung dibawa NICU dan dirawat menggunakan antibiotik selama beberapa hari.
Hal ini kemudian membuat istri Cassanova Alfonso itu campur aduk antara takut, sedih, khawatir, dan menangis.
"Yang bikin aku sedih selama Rose di NICU adalah aku tidak bisa IMD langsung setelah lahiran. Aku smp gak bawa alat pumping ke RS saking pedenya, baru besoknya digojekin.
Akhirnya aku pumping di kamar dan kirim ASI ke NICU setiap beberapa jam. ASInya dikasih ke Rose lewat selang. Perawat di NICU bilang “Ibu jangan nangis terus nanti ASInya bisa berhenti"," kenang Rianti Cartwright.
Namun kesedihan Rianti Cartwright berlangsung sebentar karena sang putri sudah sembuh dan ia pun bisa IMD.
"Sekarang Cara Rose sudah di rumah, she is a healthy and happy baby. Puji Tuhan ASI lancar, latching is good for the most part, tapi kadang masih hit and miss.
Sekali lagi aku merasa sangat bersyukur bisa di support oleh tenaga medis yang handal selama persalinan dan perawatan," tutup Rianti Cartwright.
Shopee Bersama Tasya Kamila dan Bittersweet by Najla Ceritakan Dampak Positif Inovasi dalam Berdayakan Ekosistem
Source | : | |
Penulis | : | Cecilia Ardisty |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR