Nakita.id - Dokter adalah seorang manusia biasa yang sama dengan profesi lainnya.
Ia memiliki emosi dan juga perasaan yang merupakan sebuah naluri sebagai makhluk hidup.
Ada kalanya ia bersedih dan merindukan keluarganya di tengah padatnya pekerjaan mereka.
Sama seperti kisah dokter di Anhui, China yang harus merelakan kesempatan terakhirnya menemui ayah kandung untuk pekerjaan.
BACA JUGA: Cantik dan Menawan, Penampilan 5 Artis Bollywood Saat Hari Pernikahan
Dilansir dari thecoverage.com dokter laki-laki ini bernama Zhang Xinzhi yang harus mengoperasi pasiennya dan meninggalkan ayahnya sejenak.
Sudah hal yang umum dan sering terjadi seorang dokter mendadak mendapat panggilan untuk melakukan tindakan kepada pasiennya.
Bukan hal yang sepele ketika ia harus pergi bekerja yang berkaitan dengan keselamatan nyawa orang lain.
Kala itu ia menyadari tengah mengunjungi ayah kandungnya yang dalam kondisi kritis.
Namun, adanya panggilan operasi membuatnya terpaksa meninggalkan ayahnya dan berusaha menjelaskan pekerjaannya.
Ayahnya sudah begitu memahami dan mengizinkannya sambil melemparkan sebuah senyuman pada Zhang.
Sayangnya, beberapa saat sebelum Zhang masuk ruang operasi ia mendapat kabar bahwa aahnya telah meninggal dunia.
Penulis | : | Shevinna Putti Anggraeni |
Editor | : | Soesanti Harini Hartono |
KOMENTAR