Dokter hanya menganjurkan penggunaan baking soda untuk gangguan lambung sebagai obat sementara, saat gejala pertama kali muncul.
Ini karena masalah lain dapat berkembang jika tubuh menjadi terlalu basa.
Seperti obat lain, penting untuk berbicara dengan dokter tentang dosis natrium bikarbonat yang sesuai.
Anak di bawah 6 tahun sebaiknya hanya menggunakan natrium bikarbonat jika diresepkan oleh dokter.
Perhatian dan Efek samping
Efek samping yang bisa dirasakan setelah minum ramuan baking soda yakni munculnya gas sehingga mengakibatkan kembung, rasa haus yang meningkat dan bisa terjadi kram perut.
Perlu diingat, tak semua orang bisa minum baking soda, Moms.
Orang yang memiliki gangguan usus buntu, penyakit jantung, tekanan darah tinggi, penyakit ginjal dan penyakit hati sebaiknya hindari minum baking soda.
Serunya Kegiatan Peluncuran SoKlin Liquid Nature French Lilac di Rumah Atsiri Indonesia
Source | : | medical news today |
Penulis | : | Riska Yulyana Damayanti |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR