Nakita.id - Pembicaraan mengenai keluarga kerajaan Inggris memang selalu menarik perhatian ya Moms.
Kemarin (9/1), Kate Middleton tepat berulang tahun ke 36.
BACA JUGA: Mengenal Diet Dukan Ala Kate Middleton, Badan Langsing dan Sehat, Ibu Masih Bisa Makan Enak
Meskipun berada dalam keluarga kerajaan, Kate tidak mengadakan perayaan ulang tahun besar-besaran.
Ia hanya menginginkan perayaan yang hanya melibatkan kelurganya saja, temasuk pasangan tunangan pangeran Harry dan Meghan Markle tentunya.
"Kate akan menjalani hari ulang tahun yang tenang di rumah bersama keluarganya," kata seorang sumber pada Us Weekly kemarin.
Selain karena Kate tidak ingin merayakan secara besar-besaran, hal ini juga memikirkan keadaan kerajaan yang dalam seminggu terakhir telah banyak melakukan sebuah perayaan.
BACA JUGA: Menjelang Pernikahan, Meghan Markle Akan Diet Seperti Kate Middleton?
Sebelumnya, ada perayaan di mana putrinya Charlotte yang mulai bersekolah untuk pertama kalinya.
Pada hari seinn (8/1) istana tersebut merilis foto-foto Putri Charlotte saat ia mempersiapkan diri untuk hari pertamanya di Willcocks Nursery School di London.
"Kedua orangtua tersebut sangat senang bisa berbagi dua foto Putri Charlotte di Istana Kensington pagi ini," ujar seorang sumber.
"Foto-foto itu diambil oleh Pangeran beberapa saat sebelum Putri Charlotte pergi ke hari sekolah di Willcocks Nursery School pertamakalinya," tambahnya lagi.
Source | : | US Weekly |
Penulis | : | Fita Nofiana |
Editor | : | Gisela Niken |
KOMENTAR