Nakita.id - Ternyata tak hanya baking soda, pasta gigi juga bisa membantu membersihkan berbagai benda di rumah.
Baking soda dikenal bisa membersihkan benda seperti wastafel, keramik kamar mandi hingga panci.
Bahkan, baking soda juga bisa menghilangkan bau tidak sedap di dalam kulkas atau kamar mandi.
Selain baking soda, bahan lain yang bisa digunakan untuk membersihkan berbagai benda di rumah yakni pasta gigi.
Pasalnya pasta gigi merupakan bahan abrasif ringan yang mengandung soda kue dalam jumlah yang tepat untuk menghilangkan kotoran dan noda tanpa merusaknya.
Pasta gigi ternyata digunakan oleh sebagaian orang untuk membantu mengatasi jerawat yang membandel.
Melansir dari Boldsky.com, berikut beberapa masalah dalam rumah yang bisa diatasi dengan pasta gigi.
1. Membersihkan noda
Tidak perlu khawatir saat salah satu baju favorit terkena noda tinta atau lipstik, Moms.
Pasalnya, noda tersebut bisa dihilangkan hanya menggunakan pasta gigi.
Caranya, cukup oleskan pasta gigi pada noda tinta atau lipstik pada pakaian lalu bilas. Ulangi hal tersebut hingga noda menghilang.
2. Membersihkan botol bayi
Pasta gigi juga disebut bisa membantu menghilangkan bau pada botol susu bayi, Moms.
Cara melakukannya juga mudah, Moms hanya perlu mengoleskan pasta gigi pada sikat botol lalu bersihkan botol seperti biasa.
Setelahnya bilas hingga bersih dan botol bayi menjadi tidak berbau.
3. Membersihkan coretan krayon di dinding
Tak jarang anak-anak akan mencorat-coret dinding menggunakan krayon ya.
Jangan khawatir, Moms hanya perlu mengoleskan pasta gigi putih dengan sikat scrub untuk membersihkannya.
Baca Juga: Coba Gunakan Pasta Gigi untuk Membersihkan Sepatu Putih, Ternyata Ampuh Bikin Kinclong Seperti Baru
4. Menghilangkan bau pada tangan
Usai Moms memotong bawang atau cabai, tak jarang tangan akan menjadi berbau ya.
Bau pada tangan bisa hilang hanya menggunakan pasta gigi, Moms.
Caranya mudah, Moms cukup mengoleskan pasta gigi pada tangan lalu bilas hingga bersih
Source | : | Boldsky |
Penulis | : | Riska Yulyana Damayanti |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR