Nakita.id - Uban jadi salah satu masalah yang kerap kali menghantui dan muncul tiba-tiba.
Miliki uban atau rambut putih di usia muda tentu bukan harapan dan bahkan tak sedikit yang dibuat tak percaya diri.
Uban rupanya dapat tumbuh pada usia seseorang yang masih terbilang muda.
Baca Juga: Tumbuh Uban di Usia Muda, Cobalah Berbagai Jenis Makanan yang Mampu Atasi Masalah Tersebut
Meski uban sangat erat dengan pria atau wanita yang berusia 30 tahun ke atas.
Yang lebih mengejutkan lagi rupanya uban bisa tumbuh di usia 18 tahun? Tak percaya?
Baca Juga: Uban dan Ketombe Bisa Rontok Seketika Hanya dengan Tauge, Begini Cara Mudah Menggunakannya Moms
Seorang ahli rambut, Anabel Kingsley memaparkan di laman goodtoknow.co.uk, jika usia pria atau wanita 18 tahun sudah bisa tumbuh uban.
Meski mengejutkan, namun nyatanya hal ini terjadi dan uban tidak mengenal usia.
"Wanita dan pria bisa mulai beruban sejak usia 18 tahun," kata Anabel Kingsley.
Munculnya uban ini sangat erat kaitannya dengan perubahan pigmen dan stres dari seseorang.
Uban yang tumbuh lebih cepat dari usia bahkan juga disebut-sebut pengaruh dari faktor genetik.
Tumbuhnya uban tak lagi dapat dicegah, namun Moms bisa mencoba langkah preventif agar uban tidak lebih cepat muncul di usia muda.
Rupanya gaya hidup juga mempengaruhi perubahan warna rambut yang semula hitam menjadi putih.
Hentikan kebiasaan merokok untuk mencegah lebih awal uban tumbuh di usia muda.
Baca Juga: 3 Racikan Ajaib dari Kopi untuk Tutupi Uban Sehingga Moms Tidak Perlu Mencabut hingga Mewarnai Rambut
Cara kerja pengaruh rokok pada rambut hampir sama dengan kuku.
Saat punya kebiasaan merokok biasanya akan muncul warna kekuningan pada kuku, begitu juga pada rambut yang kemudian menjadi putih.
Selain itu kebiasaan penataan rambut dengan pemanasan juga tidak dianjurkan.
Menghindari pemanasan saat lakukan perawatan rambut bisa jadi salah satu cara pencegahan uban tumbuh lebih cepat di usia muda.
Tapi jangan sampai uban yang tumbuh pada kulit kepala lantas dicabut begitu saja.
Baca Juga: Sering Kali Dilakukan, Ternyata Mencabut Uban Bisa Datangkan Bahaya Tak Terduga Ini
Cara ini rupanya justru membuat folikel rambut menjadi lebih rusak.
Ada opsi lain yang mengklaim dapat mencegah uban tumbuh lebih cepat secara alami.
- Campuran minyak zaitun dan air
Rambut yang mulai memutih biasanya berkaitan dengan kelembaban kulit kepala.
Untuk mengembalikan kelembaban itu Moms bisa oleskan campuran minyak zaitun dengan air pada rambut.
- Kenari
Konsumsi kenari disebut-sebut mampu tingkatkan produksi melanin (pigmen pemberi warna pada rambut).
Selain kenari, makanan yang sama baiknya untuk rambut adalah kacang, ubi jalar, dan bayam.
Rambut putih atau uban tidak benar-benar bisa dicegah kapan akan tumbuh, namun mencoba langkah preventif untuk hindari uban di usia muda tak ada salahnya.
Source | : | goodtoknow.co.uk |
Penulis | : | Ela Aprilia Putriningtyas |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR