Mantan Istri Muda Sudah Kepincut Pria Lain, Kiwil Singgung Tentang Anak: 'Jangan Lagi Ada Permasalahan'
Nakita.id - Kabar bahagia dari Meggy Wulandari.
Janda dari Kiwil tersebut dikabarkan telah menyudahi status jandanya.
Belum ada hitungan sebulan cerai dari Kiwil, Meggy Wulandari sudah mendapat pria pengganti mantan suaminya.
Setelah lama ditutup-tutupi, Meggy Wulandari akhirnya berani mempublikasikan kabar pernikahannya.
Disebut-sebut Meggy Wulandari menyelanggarakan prosesi pernikahan pada Sabtu (19/9/2020).
Kabar pernikahan tersebut juga sampai ke telinga Kiwil.
Tak lagi menggebu-gebu, Kiwil pun mengucapkan selamat status baru sang mantan istri.
Momen Kiwil memberikan ucapan selamat tersebut terekam di kanal YouTube 'PMMI TV', Sabtu (26/9/2020).
"Bagi saya, cuma bisa mengucapkan selamat buat Meggy. Sudah, selesai.
"Jadi gak ada lagi permasalahan-permasalahan," kata Kiwil.
Lantas, Kiwil menyinggung perihal anak.
Ya, seperti diketahui dari pernikahan Kiwil dan Meggy Wulandari, mereka dikaruniai tiga orang anak.
Sebelumnya, Meggy Wulandari sempat dibuat meradang gegara Kiwil yang dianggap lari dari tanggung jawabnya sebagai ayah.
Kali ini, Kiwil dengan lantang mengungkapkan tekad untuk tetap memenuhi kebutuhan kasih sayang dan materi untuk ketiga buah hatinya.
"Adapun masalah tanggung jawab terhadap anak.
"Tetap saya akan tanggung jawab. Jujur saja masalah tanggung jawab jangan diragukan! Saya juga masih punya iman, punya akhlak, punya akidah," jelas Kiwil.
Sebagai ayah, Kiwil mengaku ingin berusaha tetap memantau sang anak.
"Hak asuh itu kan sudah ada pada Meggy Wulandari, adapun kewajiban saya tetap akan memantau, kalau ada kekurangan saya akan lakukan.
Bukan berarti saya lepas tanggung jawab. Saya tidak akan lepas tanggung jawab karena anak adalah amanah dari Allah SWT yang harus saya jaga.
Kalau memang sudah tidak sanggup, serahkan saja kepada bapaknya dengan menulis surat bahwa hak asuh anak serahkan kepada bapaknya, biar bapaknya yang asuh, selesai.
Jadi jangan lagi ada permasalahan-permasalahan," sambungnya.
Artikel ini sudah tayang di GridHITS.id dengan judul: Meggy Wulandari Lepas dari Belenggu Poligami, Kiwil Mendadak Sentil Soal Darah Dagingnya Usai Mantan Istri Muda Nikah Lagi: Jangan Diragukan!
Source | : | YouTube,GridHits.ID |
Penulis | : | Yosa Shinta Dewi |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR