Melansir dari laman Dailymail, ada 5 keinginan pria saat bercinta menurut pakar seksualitas Tracey Cox:
1. Lebih aktif
Aktif yang dimaksud di sini bukan untuk bersikap berlebihan seperti adegan dalam film-film panas.
Yang harus Moms lakukan adalah tidak menyerahkan semua tugas untuk menyentuh atau membelai pada pasangan.
Sebab, pria juga ingin Anda berinisiatif memberikan kenikmatan yang diinginkannya.
2. Tidak malu dengan tubuh Anda
Berusaha selalu menyembunyikan badan di balik selimut, atau hanya ingin berhubungan seks dalam kondisi lampu mati, cuma akan membuat pria merasa kecewa.
Untuk itu, percayalah pada penampilan diri Anda, karena dasarnya pria tidak terlalu memerhatikan bentuk tubuh pasangannya saat sedang bercinta.
Mereka hanya ingin Anda mengekspos tubuh Anda di hadapan dirinya.
3. Tidak tertekan tentang penampilannya
Pada saat melakukan seks di malam pertama, Anda berdua tentu grogi dan tegang, tapi juga penuh dengan harapan yang tinggi.
Ketika merasa gugup atau terlalu bernafsu, pria biasanya memikirkan soal kurangnya ereksi, atau bahkan ejakulasi dini.
Di sini lah Moms berperan untuk mendukungnya, memahami kondisinya, dan membantu mengurangi ketegangannya, meskipun Anda sendiri juga grogi.
ShopTokopedia dan Tasya Farasya Luncurkan Kampanye ‘Semua Jadi Syantik’, Rayakan Kecantikan yang Inklusif
Source | : | Kompas.com,Daily Mail |
Penulis | : | Ratnaningtyas Winahyu |
Editor | : | Nakita_ID |
KOMENTAR