Ada Orang Terdekat yang Baru Melahirkan? Ini Referensi Doa Kelahiran Bayi Perempuan ataupun Laki-laki yang Bisa Digunakan
Nakita.id - Memberikan ucapan atau doa kelahiran bayi perempuan ataupun laki-laki, sudah menjadi kebiasaan orang-orang untuk mengekspresikan perasaan yang ikut merasakan kebahagiaan.
Kelahiran menjadi prosesi kehidupan yang sangat didambakan kehadirannya oleh orangtua.
Setelah 9 bulan menunggu, sakitnya melahirkan seolah bisa hilang begitu saja ketika melihat bayi baru lahir dalam kondisi sehat.
Karena seorang ibu yang melahirkan bayi telah merasakan perjuangan hamil yang begitu berat.
Mengandung selama 9 bulan dan ketika melahirkan, rasanya begitu sakit luar biasa. Melihat bayi yang sudah lahir merupakan keberhasilan untuk sang ibu.
Rasa syukur tak ada henti-hentinya ketika orangtua dikaruniai seorang bayi mungil yang sehat.
Doa untuk bayi baru lahir ini juga bisa dipanjatkan baik dari orang tua ataupun orang yang menjenguknya.
Untuk mendapatkan seorang anak, banyak juga pasangan yang berjuang keras dan mengeluarkan dana yang tidak sedikit.
Maka dari itu, kelahiran merupakan salah satu hal yang layak diberi selamat dan disambut kehadirannya.
Baca Juga: Kontraksi Begitu Lama Namun Bayi Tak Kunjung Lahir? Coba Baca Doa Persalinan Lancar dan Mudah Ini
Untuk hal tersebut, berikut 10 ucapan selamat kelahiran yang dapat Moms gunakan jika ada teman atau sanak saudara yang baru memiliki anak.
1. Alhamdulillahirabbil'alamiin
Selamat buat (fulan) atas lahirnya (putra/putri nama anak tsb)
شَكَرْتَ الْوَاهِبَ وَبُوْرِكَ لَكَ فِي الْمَوْهُوْبِ وَبَلَغَ أَشُدَّهُ وَرَزَقْتَ بِرَّهُ
Semoga kamu senantiasa bersyukur kepada Sang Pemberi (Allah), dan diberkahi dengan anak yang dianugerahkan kepadamu, semoga cepat besar dan dewasa, dan engkau diberi rezeki dengan patuh-baktinya.
2. Alhamdulillahirabbil'alamiin
Baca Juga: 20 Inspirasi Nama Bayi Perempuan Islami dan Artinya Dalam 3 Kata
يَهْنِيكَ الْفَارِسُ، فَقَالَ الْحَسَنُ وَمَا يَهْنِيكَ الْفَارِسُ؟ لَعَلَّهُ أَنْ يَكُونَ بَقَّارًا أَوْ حَمَّارًا، وَلَكِنْ قُلْ: شَكَرْتَ الْوَاهِبَ، وَبُورِكَ لَكَ فِي الْمَوْهُوبِ، وَبَلَغَ أَشَدَّهُ، وَرُزِقْتَ بِرَّهُ
Selamat atas hadirnya seorang penunggang kuda. Al-Hasan berkata, Apa itu selamat atas hadirnya seorang penunggang kuda?
Mungkin saja ia akan menjadi penunggang sapi atau keledai? Tapi katakanlah, ‘Syakarta al-Wahibu wa burika laka fil mauhubi wa balagha asyuddahu wa ruziqta birrahu.
Baca Juga: Jangan Panik Jika Kontraksi Datang! Berikut Doa Persalinan Lancar dan Mudah
3. Alhamdulillahirabbil'alamiin
جَعَلَهُ اللَّهُ مُبَارَكًا عَلَيْكَ وَعَلَى أُمَّةِ مُحَمَّدٍ صَلَّى اللهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ
“Semoga Allah menjadikan berkah karunia yang diberikan kepadamu dan kepada umat Muhammad shallallahu ‘alaihi wa sallam.”
Semoga menjadi anak yang sholeh/sholehah, berguna bagi bangsa, negara dan agama. Untuk ibunya semoga cepat pulih seperti sediakala.
Source | : | Tribunsumsel.com |
Penulis | : | Ine Yulita Sari |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR