Tatapan Istri Pertama Kiwil Bikin Prihatin Sampai Dijuluki Wanita Kuat di Tengah Kabar Pernikahan Siri Suaminya
Nakita.id - Komedian Kiwil kerap kali jadi perhatian karena pernikahan dan perceraian yang ia alami.
Belum lama ini santer kabar dirinya kembali nikah siri setelah cerai dari Meggy Wulandari.
Sosok Rochimah istri pertama bahkan jadi sorotan saat bagikan potret terbarunya.
Nama komedian Kiwil kerap kali jadi bahan omongan publik karena konflik rumah tangga yang bak tak berujung.
Sebelumnya diketahui jika Kiwil pernah menikah dengan Rochimah dan diam-diam persunting Meggy Wulandari.
Jadi istri kedua dari Kiwl, Meggy dikaruniai 3 orang anak.
Keduanya juga sempat bertahan mempertahankan rumah tangga sampai 17 tahun lamanya.
Tapi batas kesabaran Meggy Wulandari tampaknya tak lagi bisa ditahan, terlebih Kiwil sempat seolah lepas tanggung jawab untuk anak-anak mereka.
Resmi cerai dari Meggy Wulandari Agustus lalu, Kiwil kembali pada Rochimah istri tua.
Tapi sepertinya kebahagiaan Rochimah jadi satu-satunya istri Kiwil kembali lenyap.
Mengutip dari laman Grid.ID Kiwil bahkan baru-baru ini tepatnya Rabu (21/10/2020) ia resmi nikahi siri janda bernama Venti Figianti.
Di tengah kabar bahagia pernikahan Kiwil, potret Rochimah justru curi perhatian.
Menilik dari laman Instagram pribadinya, Rochimah tampak pamerkan senyum menghadap ke atas.
Kenakan hijab menjuntai panjang, tatapan Rochimah justru tuai sorotan dan prihatin dari warganet.
"Entah aku sedang menatap apa ... hanya hatiku dan ALLAH SWT saja yg tau," tulis Rohimah.
"Mbak kiwil nikah lagi ya?subhanallah mbak bener2 wanita kuat ya," tulis @rani.sinaga.315.
"Sabar bngt biar punya suami yg begitu,,udah jeyek asal sombong ttp aja di maafkan suaminya itu.hatimu begitu mulia mb aku salut," tulis @windys64.
"Bun izin ga si kiwil kawin lagi? Kalo ga izin fix cuma nurutin nafsu doang, nafsu di gedein," tulis @shari_sparkle_irash.
Baca Juga: Meggy Wulandari Dinikahi Duda Tajir, Kiwil Ledek Putranya Soal Uang Jajan: 'Masih Butuh Enggak?'
Dikabarkan suaminya nikah lagi, beberapa waktu yang lalu Rochimah bahkan pamer kemesraan dengan sang suami.
Rochimah bahkan sempat singgung soal cobaan dan dukungan yang diberikan oleh anak-anak pada mereka.
Baca Juga: Perdana Meggy Wulandari Pamer Suami Baru, Paras Dewasa Justru Disebut Mirip Kiwil, Seperti Apa?
Istri Kiwil bahkan menuliskan perihal bagaimana pengalaman masa lalu untuk dijadikan sebagai pembelajaran dan terus melangkah menjadi manusia yang lebih baik.
"apapun itu jadikanlah semuanya pembelajaran kita utk bisa menjadi manusia yg baik2 saja dan terus melangkah dalam keadaan yg baik2 pula," tulis Rochimah.
Source | : | Instagram,Grid.ID |
Penulis | : | Ela Aprilia Putriningtyas |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR