6. Teh hijau
Teh hijau membantu melindungi kulit dari kerusakan oksidasi dan meningkatkan pergantian sel anti-aging.
Suatu penelitian menemukan epikatekin dalam teh hijau merupakan antioksidan yang memiliki sifat anti-inflamasi dan melindungi kulit dari radiasi UV.
7. Alpukat
Selain bisa menurunkan berat badan dan menjaga kesehatan jantung, alpukat juga membersihkan kulit dan mencegah jerawat.
Lemak sehat yang terkandung dalam alpukat sangat bermanfaat bagi sel-sel kulit. Alpukat dapat meningkatan elastisitas kulit.
Selain itu, alpukat kaya akan vitamin E yang merupakan antioksidan untuk melindungi sel kulit dari kerusakan akibat sinar matahari.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Rajin Konsumsi 7 Makanan Ini Bantu Cegah Penuaan Pada Kulit
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Poetri Hanzani |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR