Seolah Tak Terima Disebut Parasit dalam Hidup Jessica Iskandar, Richard Kyle: 'Gue Tahu Gue Bukan Parasit'
Nakita.id - Hubungan yang pernah terjalin antara selebriti kondang tanah air Jessica Iskandar dengan Richard Kyle sempat jadi sorotan.
Tak heran, sebab keduanya sudah mengaku serius dan seharusnya sudah menikah sejak awal tahun 2020.
Namun semua harus tertunda karena pandemi virus corona yang tidak memungkinkan untuk menggelar pesta.
Akan tetapi alih-alih menunda pernikahan, tiba-tiba saja hubungan keduanya dinyatakan kandas alias selesai.
Setelah itu beredarlah sebutan bahwa Richard Kyle merupakan parasit yang 'numpang hidup' ke Jessica Iskandar.
Meski awalnya diam saja, akhirnya Richard Kyle mengungkapkan perasaannya saat disebut parasit oleh banyak orang.
Momen ini terekam dalam video bertajuk "KLARIFIKASI RICHARD KYLE TIDAK JADI MENIKAH DENGAN JESSICA ISKANDAR" yang tayang di kanal YouTube CURHAT BANG Denny Sumargo.
"Enggak terlalu menyakitkan sih karena gue tau gue bukan parasit," ujar Richard Kyle.
Ia mengakui awalnya sempat sakit hati dengan kata-kata itu, namun semakin ia mengenal dirinya tidak parasit, ia pun mulai terbiasa.
"Semoga sebagian besar berpikir gue enggak gitu, karena kata-kata itu terdengar parah banget, bisa menyakiti orang lain," ucap Richard Kyle.
Bahkan Richard Kyle pun merasa bahwa tidak ada haknya untuk melarang orang lain ingin bicara seperti apa.
"Kalau kamu mau jatohin orang, mau ngomong kasar-kasar atau baik-baik itu hak kamu. It's democracy," jelas Richard Kyle.
Mantan tunangan Jessica Iskandar ini pun mengatakan bahwa sedih dengan apa yang terjadi pada hubungannya.
Sebab ia berharap hubungannya dengan Jessica Iskandar bisa memiliki masa depan yang baik.
Namun ada sesuatu yang membuat hubungan itu menghancurkan kepercayaan.
"Pastinya juga bisa ngefek ke kepercayaan gue," ucap dia.
Ia juga sedih harus berpisah dengan El Barrack Alexander yang sudah ia anggap sebagai anaknya sendiri.
"Kalau kamu udah kasih banyak waktu dan tenaga ke orang yang kamu sayang, terus hilang, pasti akan terasa aneh," ucap Richard Kyle.
Ia pun mengaku tidak ingin terlalu mengumbar masalah kandasnya hubungan dengan Jessica Iskandar, sebab itu pribadi.
"Mereka mikir kita sempurna di luarnya, tapi mereka enggak tahu yang sebenarnya di dalem," ucap Richard Kyle.
Meski pun mereka sudah cocok, namun ada visi misi keduanya yang kurang sejalan dalam menjalani hidup.
"Jadi visi misinya enggak connect ya?" tanya Denny Sumargo.
Baca Juga: Selama Ini Disimpan Rapat, Akhirnya Terungkap Alasan Jessica Iskandar Batal Menikah dengan Richard Kyle
"Ya," jawab Richard Kyle.
"Kenapa dua orang baik ini bisa stop? Menurut aku, kami berbeda dan efeknya ke cara berpikir dan kepercayaan," sambungnya.
Dia mengaku senang jika suatu saat mantan kekasihnya itu mendapat lelaki pendamping yang baru.
"Aku doain semua yang baik buat dia, untuk dapatkan kebahagiaan dari orang baru yang bisa urus keluarganya dengan baik," ucap Richard Kyle.
"Time heals everything," tandas Richard Kyle.
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Rachel Anastasia Agustina |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR