Nakita.id - Berikut ciri-ciri ASI yang berkualitas yang wajib Moms ketahui sebelum memberikannya pada Si Kecil.
ASI merupakan suatu hal yang begitu penting bagi Si Kecil yang baru saja lahir ke dunia.
ASI sendiri memiliki kandungan nutrisi yang banyak dan baik untuk tumbuh kembang sang anak.
Baca Juga: Ternyata Ibu Menyusui yang Hamil Masih Boleh Memberikan ASI Ke Bayinya, Asalkan Syarat Ini Terpenuhi
Namun, sebelum memberikan ASI ada baiknya Moms memahami tentang ciri-ciri ASI yang berkualitas.
Pada dasarnya ciri-ciri ASI yang berkualitas adalah Moms yang langsung menyusui Si Kecil.
Namun, banyak pula Moms yang lebih memerah ASI nya terlebih dahulu kemudian baru diberikan kepada Si Kecil.
Biasanya kondisi tersebut ketika Moms harus bekerja, ataupun air susu Moms yang tak henti-hentinya keluar.
Memberikan ASI yang sudah diperah sebelumnya sebenarnya boleh saja Moms.
Namun, lagi-lagi diingatkan Moms harus mengenali ciri-ciri ASI yang berkualitas terlebih dahulu.
Baca Juga: Mitos vs Fakta! Benarkan Ibu Menyusui yang Demam Bisa Bikin ASI Panas? Ini Jawabannya
Melansir dari Kompas.com, ciri-ciri ASI yang berkualitas biasanya bisa ditentukan melalui rasa dan warna.
Warna ASI yang masih berkualitas akan lebih merata.
Rasanya pun tidak tengik atau asam ya Moms, kalau rasanya asam artinya ASI tersebut basi dan tidak layak dikonsumsi.
Baca Juga: Jangan Sembarangan! Berikut Ciri-ciri ASI yang Berkualitas yang Wajib Moms Ketahui
Selain dari warna dan rasa, untuk menentukan ciri-ciri ASI yang berkualitas bisa dengan mengenali baunya Moms.
ASI memang dikenal memiliki aroma yang amis.
Namun, jika ASI sudah beraroma anyir dan terlalu amis tandanya sudah tidak baik untuk dikonsumsi.
Baca Juga: Bolehkah Memberikan Obat, Vitamin, atau Mineral Selama Masa ASI Eksklusif Si Kecil? Simak Penjelasan dari Ahlinya
Ciri-ciri ASI yang berkualitas adalah yang tidak lewat dari dua jam jika di luar lemari es.
Jika Si Kecil tidak habis dalam dua jam maka buang lah ASI tersebut.
Baca Juga: Bayi Kesulitan Mengisap ASI? Waspada Tanda Gejala Berikut Ini Bisa Jadi Indikasi Penyakit Asma
ASI perah beku yang sudah dicairkan dapat bertahan di suhu ruangan antara satu sampai dua jam.
Hindari membekukan kembali ASI perah yang sudah dicairkan setelah dibekukan.
Nah itu dia Moms ciri-ciri ASI yang berkualitas, semoga membantu ya!
Pentingnya Penanganan yang Tepat, RSIA Bunda Jakarta Miliki Perawatan Khusus untuk Bayi Prematur
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Shinta Dwi Ayu |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR