Percaya Mata Kedutan Pertanda Bakal Nangis? Coba Lihat 7 Penyebab Ini Terlebih Dahulu
Nakita.id - Apakah Moms pernah dengar bahwa mata kedutan merupakan pertanda akan menangis?
Atau malah Moms memercayainya karena kerap terjadi usai berkedut kemudian menangis?
Nyatanya mata kedutan tersebut bisa dijelaskan secara ilmiah loh dibandingkan dengan pernyatakan akan segera menangis.
Mata kedutan ini dalam dunia medis dikenal dengan myokmia.
Baca Juga: Sering Kedutan? 4 Perawatan Mata ini Dapat Dilakukan di Rumah
Biasanya mata kedutan ini terjadi di area kelopak dan hanya dalam hitungan detik.
Tahu tidak bahwa ternyata ada 7 penyebab secara medis yang memungkinkan terjadi kedutan di mata.
1. Stres
Stres bisa menjadi salah satu penyebab terjadinya mata kedutan.
Coba Moms pikirkan kembali kira-kira apa saja yang saat ini menjadi sumber pikiran setiap hari.
Dengan begitu Moms bisa menemukan cara untuk meredakan stres yang tenga dirasakan.
2. Kelelahan
Baca Juga: Mata Merah, Gatal dan Berair Karena Alergi? Atasi dengan 3 Pengobatan Rumahan Ini
Selain stres, kelelahan juga bisa menjadi penyebab terjadinya kedutan di mata.
Salah satunya yaitu kualitas tidur yang tidak tercukupi dengan baik.
Mulai sekarang aturlah pekerjaan dan usahakan tidur 7-8 jam setiap harinya.
3. Mata tegang
Kebiasaan terlalu lama menatap ponsel atau layar komputer dapat menyebabkan mata tegang hingga berujung pada kedutan.
Kalau memang pekerjaan Moms mengharuskan menatap layar komputer berjam-jam, coba beri istirahat pada mata sejenak.
Baca Juga: Mata Bintitan Mengganggu Penampilan? Atasi dengan Bahan Alami Ini
Setiap 20 menit biarkan mata berisitrahat selam 20 detik dengan mengalihkan pandangan ke benda yang setidaknya berjarak 6 meter.
Moms juga bisa menggunakan kacamata antiradiasi untuk meredakan mata tegang ini.
4. Terlalu banyak konsumsi kafein
Coba Moms hitung berapa banyak mengonsumsi teh, kopi, cokelat, atau minuman berenergi setiap harinya.
Pasalnya terlalu banyak mengonsumsi kafein bisa menyebabkan mata kedutan.
Coba kurangi asupan kafein setiap harinya untuk meredakan mata kedutan.
5. Mata kering
Baca Juga: Penyebab Mata Merah Pada Anak, Paling Sering Karena Dikucek Pas Tangannya Kotor
Mata kering juga bisa menjadi penyebab terjadinya kedutan terlebih kalau Moms sering menatap layar komputer, menggunakan lensa kontak, dan sebagainya.
Kalau benar mata kedutan karena terlalu kering, coba konsultasikan ke dokter untuk mendapat penanganan yang tepat.
6. Alergi
Ketika mengalami alergi, umumnya Moms akan menggosok mata karena terasa gatal.
Nyatanya kebiasaan menggosok mata tersebutlah yang membuat mata kedutan karena terjadinya pelepasan histamin ke lapisan air mata dan jaringan kelopak mata.
Kalau terjadi, segeralah hubungi dokter untuk mengonsultasikan.
Baca Juga: Cara Ini Efektif Menghilangkan Bintitan di Mata, Bisa Kempes dalam Semalam!
7. Mengidap suatu penyakit
Umumnya mata kedutan bukanlah suatu kondisi berbahaya, hanya saja Moms perlu melihat apakah terjadi perubahan penampilan wajah atau bahkan kelopak mata sampai susah terbuka.
Ketika mata kedutan sampai mengganggu keseharian, bisa jadi hal itu menjadi gejala tengah terjadinya suatu penyakit.
Beberapa penyakit yang memiliki gejala tertentu yaitu peradangan otak, bell palsy, sindrom meige, stroke, penyakit parkinson, gangguan kesehatan mental, dan multiple sclerosis.
Segeralah ke dokter kalau hal ini terjadi.
Baca Juga: Mata Kedutan Bisa Jadi Pertanda Masalah Kesehatan, Ini Alasan Medisnya
Cussons Baby Luncurkan Kampanye #BanggaJadiBunda, Dorong Normalisasi Apresiasi Peran Ibu
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Gabriela Stefani |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR