Nakita.id - Apakah Moms sering alami susah tidur hingga nafsu makan mulai menurun?
Jangan sampai kondisi ini justru buat Moms dan Dads abai, bisa jadi gejala tersebut muncul karena penyakit dalam tubuh.
Salah satu penyakit yang cukup dikhawatirkan adalah ginjal.
Jangan sampai kondisi kesehatan memburuk karena anggap enteng tanda gejala yang muncul dalam tubuh.
Sering alami susah tidur terkadang memang diami oleh seseorang, tapi waspadai jika itu terus terjadi.
Kira-kira apa saja ya Moms tanda gejala sesorang alami masalah kesehatan ginjal.
Berikut sederet tanda gejala yang diderita seseorang dengan keluhan ginjal yang kadang disepelekan seperti dimuat kidney.org.
1. Otot kram
Pernahkah Moms dan Dads alami kram tak tertahan? Jika pernah bisa jadi kondisi tersebut adalah adanya ketidak seimbangan elektrolit yang dapat sebabkan gangguan ginjal.
Saat kadar kalsium rendah dan fosfor tidak lagi dapat dikontrol akan picu kram otot.
2. Nafsu makan berkurang
Jika Moms dan Dads terus alami masalah nafsu makan ada baiknya untuk segera ambil tindakan.
Biasanya penumpukan racun akibat fungsi ginjal yang menurun sebabkan nafsu makan yang terus berkurang.
3. Pembengkakan pada pergelangan kaki
Saat fungsi ginjal alami penurunan biasanya akan sebabkan pembengkakan.
Namun kondisi ini bisa juga jadi tanda alami penyakit jantung, hati, dan pembuluh darah.
Baca Juga: Suka Dianggap Nyeri Pinggang Biasa, Ternyata Ini Cara Membedakannya dengan Gejala Penyakit Ginjal
4. Pembengkakan pada mata
Pernah alami mata bengkak secara tiba-tiba? Bisa jadi ini salah satu tanda gejala filter ginjal alami kerusakan.
Bengkak di sekitar mata bisa terjadi akibat ginjal yang keluarkan sejumlah protein dalam urin daripada menyimpannya dalam tubuh.
5. Masalah urin
Saat Moms dan Dads merasakan lebih sering buanga air kecil di malam hari lebih sering dari biasanya waspadai gejala kerusakan ginjal.
Selain masalah gijal bisa juga tanda ini jadi salah satu penyebab keluhan infekai saluran kencing.
Urin yang tercampur dengan darah juga jadi salah satu indikasi kuat masalah ginjal karena filter sudah tidak bekerja.
Urin bercampur darah juga bisa bisa jadi tanda tumor dan infeksi.
Waspadai juga jika urin berbusa bisa jadi kesehatan ginjal sedang bermasalah.
6. Kulit kering dan gatal
Jangan anggap enteng ya Moms jika alami masalah kulit kering dan gatal.
Ketika ginjal tidak lagi mampu menjaga keseimbangan mineral dan nutrisi dalam darah maka tanda ini akan muncul.
7. Kesulitan tidur
Saat racun dalam tubuh tidak dapat keluar karena kondisi ginjal yang memburuk akan sebabkan racun tetap ada dalam darah dan tidak keluar saat buang air kecil.
Kondisi ini akan membuat Moms dan Dads mengalami kesulitan tidur.
8. Lemah dan sulit konsentrasi
Penurunan fungsi ginjal yang parah dapat menyebabkan penumpukan racun dan kotoran dalam darah.
Imbas dari penumpukan racun dan kotoran dalam darah itu picu rasa lemah hingg konsentrasi yang sulit.
Uang Donasi Agus Salim Sudah Kembali ke Yayasan, Kuasa Hukum Malah Ungkap Agus Bisa Melihat Sejak Pertama Bertemu
Source | : | kidney.org |
Penulis | : | Ela Aprilia Putriningtyas |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR