Nakita.id- Amanda Manopo dan Billy Syahputra semakin hari makin terlihat dekat.
Bahkan kabarnya pula hubungan keduanya akan melangkah ke jenjang serius.
Baik Amanda dan Billy sudah saling mengenal keluarga satu sama lain.
Bahkan Amanda berterus terang, kehadiran Billy di hidupnya membuat merasa begitu bersyukur.
Pasalnya semenjak menjalin kedekatan dengan Billy, rezeki Amanda pun datang melimpah begitu saja.
Bahkan karier Amanda di dunia hiburan kini kembali cemerlang.
Tak heran bila Amanda begitu mencintai Billy saat ini.
Bahkan saking cintanya Amanda sampai rela membelikan motor trail untuk Billy.
"Motor itu kan pemberian dari kamu, aku modif boleh enggak?" Tanya Billy pada Amanda di akun Youtube Billy Syahputra.
Amanda tanpa ragu pun langsung mengizinkan keinginan Billy.
Baca Juga: Kekasihnya Diduga Selingkuh, Billy Syahputra Langsung Lakukan Hal Ini
"Boleh dong," kata Amanda.
"Pokoknya nanti ada insial AM (Anggur Merah)" kata Billy becanda.
Bahkan Amanda sampai rela membayari biaya modif motor Billy tersebut.
Baca Juga: Suami Amanda Manopo dalam Sinetron Digandrungi Kaum Hawa, Istri Sah Arya Saloka 'Aldebaran' Mendadak Beberkan Kisah Zaman Pacaran Lewat Foto
"Aku yang bayarin ya modifnya ya? Sayang modif apa kasih tahu aku," ungkap Amanda.
Billy pun berusaha menolak tawaran Amanda saat itu.
"Enggak, enggak!" Tegas Billy.
Namun, Amanda tetap memaksa bahkan apabila ada kerusakan pada motor Billy ia siap untuk menanggung.
"Sayang aku benaran, misal mau ganti stang, ban, ganti apa bilang sama aku ya!" Pinta Amanda.
Billy pun tak mau ambil pusing ucapan Amanda dan hanya mampu berterimakasih pada kekasihnya tersebut.
"Oke sayang makasih ya," tutup Billy.
Buka Cabang ke-14, Nikmati Kelezatan Kuliner di Justus Steakhouse Asthana Kemang
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Shinta Dwi Ayu |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR