Akhirnya satu sekolah pun heboh dan guru mencari sumber suara petasan itu. Judika termasuk teman-temannya diinterogasi siapa pelaku pemasang petasan tersebut.
Namun, kata Judika, tidak ada satu pun yang mengakui.
"(Padahal) banyak yang lihat kok (gue yang pasang petasan). Gue diem aja, enggak ada yang ngaku. Lah kan tinggal tunjuk gue aja, enggak ada yang ngaku, masa gue ngaku, gue diem aja," ucap Judika.
Oleh sebab itu, Judika dan teman-temannya pun mendapat hukuman.
Bahkan, kata Judika, hampir setiap minggunya para murid diperiksa terus oleh guru-guru demi menghindari kejadian yang sama.
"Jadi saya pelakunya ya bu, supaya enggak kaku aja sekolahnya," kata Judika sambil cengengesan.
Oleh karena kenakalannya itu, suami Duma Riris Silalahi itu akhirnya mendapatkan teman yang banyak.
Artikel ini telah tayang di GridHITS.id dengan judul "Judika Juga Manusia yang Rasakan Sulitnya Cari Teman Saat Sekolah, Begini Cara Suami Duma Riris Dapatkan Kawan dengan Cara Tak Biasa"
Source | : | GridHits.ID |
Penulis | : | Cecilia Ardisty |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR