Nakita.id - Saat ini banyak hal yang dianjurkan pemerintah untuk mencegah penularan virus corona.
Seperti dianjurkan untuk sering mencuci tangan, menggunakan masker dan menjaga jarak.
Tak hanya itu, jangan lupa untuk membersihkan benda-benda yang sering kita sentuh ya, Moms seperti ponsel.
Pasalnya, ponsel bisa saja menjadi sarang bakteri atau virus.
“Layar sentuh pada perangkat kami adalah sumber mikroba yang sering diabaikan yang dapat dibawa ke ruang pribadi kita,” kata Dr. David Westenberg , profesor ilmu biologi di Universitas Sains dan Teknologi Missouri, dilansir dari Healthline.
Faktanya, banyak penelitian telah menemukan bahwa ponsel kita dapat menjadi pembawa bentuk kehidupan mikroba, termasuk bakteri, virus, dan jamur.
Sementara banyak di antaranya tidak berbahaya, menurut Westenberg, ada juga organisme penyebab penyakit seperti virus SARS-CoV-2 yang dapat bertahan di permukaan cukup lama untuk ditularkan kepada Anda atau orang lain.
Source | : | Healthline |
Penulis | : | Riska Yulyana Damayanti |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR