Pastikan Moms tidak rentan terhadap diare, sehingga penggunaan daun mint untuk menghilangkan mual tetap aman.
3. Jus lemon
"Jus dari lemon segar dengan sedikit garam dan gula adalah obat yang efektif untuk mengatasi mual d pagi hari." ujar Shilpa Arora.
Atau Moms juga mengkombinasikan air jahe dan juga lemon untuk itu.
Minumlah campurannya dengan rutin terutama saat Moms sudah mual.
Baca Juga: Pantas Saja Jadi Andalan Banyak Orang di Saat Sakit, Ternyata Ini Manfaat Kunyit dan Jahe yang Luar Biasa untuk Tubuh
4. Air mawar dan susu
Segelas susu dengan beberapa tetes air mawar yang wangi merupakan obat yang efektif untuk mengatasi mual dan muntah.
"Taruh setetes air mawar ke dalam secangkir susu, rebus susu, dan minum saat hangat. Ini akan menghilangkan rasa mual.
Sebagai tindakan pencegahan, minum secangkir susu mawar ini sebelum waktu tidur untuk menenangkan pitta dan mengendalikan mual di pagi hari.
Nah itu dia Moms obat alami antimual muntah saat hamil, selamat mencoba ya!
Source | : | onemedical.com |
Penulis | : | Rachel Anastasia Agustina |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR