Tabloid-Nakita.com – Menginjak usia 3 hingga 4 tahun, saatnya mengajak dan membantu si kecil untuk lancar menulis. Namun, menulis memang sebuah proses yang sulit sebab melibatkan keterampilan motorik dan berpikir kritis. Maka, jangan heran jika belajar menulis adalah proses yang cukup panjang. Untuk itu, Mama perlu membantu si kecil untuk melatih anak agar lancar menulis.
Baca juga: Asah kemampuan menulis dengan mainan ini
Pada tahap awal, cobalah membantu anak memegang krayon dan kerta serta melatih tekanan untuk membuat sesuatu di kertas. Latihan sederhana ini semakin lama akan membuat anak membuat aneka pola. Meski belum jelas bentuknya, pola tersebut akan berulang kali ia buat dan mungkin sedikit dimodifikasi. Mama perlu membiarkan si kecil mengembangkan apa yang jadi imajinasinya.
Usia 3 hingga 4 tahun merupakan usia tepat untuk melatih anak menulis. Kata pertama yang perlu coba ia tulis adalah namanya. Cobalah memberi contoh dan biarkan anak menulis huruf sebanyak mungkin Mungkin ia akan menulis semua huruf dengan acak terlebih dahulu, hal ini merupakan proses sebelum anak mampu menyusun sebuah kata. Biasanya kemampuan seperti menempatkan spasi di antara kata dan menempatkan dengan benar posisi huruf besar dan kecil akan dipelajari lebih lanjut ketika si kecil menginjak usia sekolah.
Baca juga: Kiat mengajarkan batita belajar menulis
Ada banyak manfaat ketika Mama melatih anak menulis. Tulisan tangan tidak hanya menuliskan sesatu tetapi menulis juga bagian penting dari membaca dan berkomunikasi. Ketika anak mulai meniru huruf dari lingkungan sekitar mereka itu berarti anak juga memahami hubungan antara suara dan kata-kata yang mereka tulis. Anak juga akan lebih percara diri dengan tulisan tangan.
Selain melatih menulis, Mama juga harus mendorong anak untuk sering menulis. Latihan lebih sering sangat dibutuhkan untuk kelancaran menulis. Mama bisa menyediakan aneka media seperti spidol, krayon, pensil warna hingga cat agar mereka bisa bereksplorasi dengan alat tersebut. Sering menulis dengan tangan mereka akan mengembangkan otot anak serta kordinasi tangan yang baik. Untuk itu, memang ada banyak manfaat untuk melatih anak agar lancar menulis.
Baca juga: Cara meningkatkan kemampuan menulis anak sejak dini
Ada beberapa masalah saat anak belajar menulis yang mungkin menunjukkan hal negatif seperti masalah pada memori otak atau kesulitan dalam berbahasa. Setiap anak memang punya kemampuan yang berbeda dalam menulis. Jika sudah tak bisa meniru sebuah bentuk misalnya, ada baiknya Mama berkonsultasi pada dokter. Mama juga harus waspada jika si kecil tak kunjung lancar menulis meski sering berlatih menulis.
(Niken/Kids Health)
Rayakan Ultah ke-10, Beautyhaul Berikan Diskon Hingga 90% dari Puluhan Brand Kecantikan di Beautyhaul Mart 2024
Penulis | : | Gisela Niken |
Editor | : | Gisela Niken |
KOMENTAR