Bisa Bahagia Meski Hanya Liburan di Rumah Selama Pandemi Covid-19, Moms Cukup Lakukan Hal Mudah Ini
Nakita.id - Sejak munculnya pandemi Covid-19, pemerintah menganjurkan untuk tidak keluar rumah jika tak benar-benar perlu.
Oleh karena itu, banyak orang yang memilih untuk tetap ada di rumah, bekerja dari rumah dan sekolah dari rumah untuk mencegah penularan virus corona.
Tak hanya itu, banyak orang yang harus memendam keinginan untuk berlibur di tengah pandemi.
Jangan khawatir, Moms dan keluarga juga bisa bahagia di rumah dengan menciptakan liburan asik sendiri di rumah.
Berikut tips membahagiakan diri di tengah pandemi meski hanya di rumah saja, dilansir dari Everydayhealth.
1. Lakukan meditasi setiap hari di rumah
Meditasi dapat membantu Mom menjernihkan pikiran dan mengembalikan kesadaran ke masa kini, memberi Moms jeda yang sangat dibutuhkan dari segala sesuatu kerumitan yang terjadi di sekitar.
“Ini adalah waktu ketika tidak ada yang harus dilakukan dan tidak ada api yang harus dipadamkan. Setiap email yang dikirim akan tetap ada nanti, karena hidup tidak hanya tentang menyelesaikan pekerjaan rumah, ”kata Karen Dobkins, PhD , penasihat perhatian dan profesor psikologi di University of California di San Diego.
Source | : | everydayhealth.com |
Penulis | : | Riska Yulyana Damayanti |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR