"Yang pasti sih harus sehat, terus tidur cukup katanya gitu, tadi emang ada penyuluhan lah dari dinas kesehatan," ujar Risa Saraswati saat dihubungi awak media, Rabu (13/1/2021).
Lebih lanjut, wanita berusia 35 tahun ini pun mengatakan tidak ada persiapan khusus yang diminta oleh Dinas Kesehatan Bandung untuk keperluan suntik vaksin hari ini.
Namun, selain menjaga kebugaran tubuh, Risa juga diminta untuk sarapan terlebih dahulu sebelum divaksin.
"Iya yang pasti harus sehat terus tidur cukup, terus sebelum vaksin sarapan dulu itu aja sih," jelasnya.
"Enggak ada yang khusus banget gitu biasa aja sebenernya," pungkasnya.
Wah, kita doakan semoga suntik vaksin yang dijalani Ariel NOAH dan Risa Sarawati hari ini lancar ya, Moms.
Source | : | Tribunnews.com |
Penulis | : | Ratnaningtyas Winahyu |
Editor | : | Nakita_ID |
KOMENTAR