Nakita.id - Asmirandah program hamil memang banyak yang penasaran untuk mengikutinya.
Perjuangan memiliki anak tiap pasangan memang berbeda-beda.
Ada yang baru saja menikah langsung diberikan keturunan seperti Citra Kirana dan Rezky Aditya.
Ada juga yang perlu menunggu hingga tahunan untuk memiliki keturunan seperti Asmirandah dan Jonas Rivanno.
Pasalnya untuk mendapatkan seorang anak tidaklah mudah untuk pasangan Asmirandah dan Jonas Rivanno.
Mereka harus menunggu hingga 7 tahun setelah menikah untuk mendapatkan anak.
Lalu bagaimana Asmirandah program hamil yang dijalankan hingga akhirnya kini melahirkan seorang bayi perempuan?
Asmirandah program hamil rutin dibagikan oleh istri Jonas Rivanno tersebut selama kehamilannya.
Dalam salah satu unggahannya, Asmirandah menyebutkan bahwa pertama kali konsultasi dengan dokter kandungan yaitu pada Februari.
Dan saat itu ia memutuskan untuk mencoba melakukan metode In-Fitro Vertilization atau program bayi tabung.
"February : pertama kalinya konsultasi dengan dokter @merryamelya_ps dan mengambil keputusan untuk mencoba IVF," tulis Asmirandah dalam unggahan akun @asmirandah89.
Tepatnya di 6 Februari 2020 ia mendatangi dokter kandungan untuk konsultasi bersama sang suami.
Selama berkomitmen untuk melakukan program bayi tabung, Asmirandah mengakui cuti dari pekerjaannya.
Dalam unggahannya yang lain, Asmirandah mengaku tetap nyaman untuk tetap di rumah demi melancarkan program hamilnya.
Setelah memutuskan melakukan program bayi tabung, di bulan Maret diakui Asmirandah ia melakukan tindakan OPU atau ovum pick up.
Mengutip dari Nakita.id, OPU ini akan dilakukan pada minggu ke-13 atau setelah 36 jam dalam program hamil.
Proses tindakan ini akan dilakukan dengan mengambil sel-sel telur yang sudah matang menggunakan alat 'penyedot' yang disertai dengan pembiusan.
Nantinya sel-sel telur yang sudah matang tersebut akan dibawa ke laboratorium untuk dipertemukan dengan sperma di dalam cawan-cawan khusus.
Proses penyatuan sel telur dan sperma tersebut bisa dilakukan secara inseminasi langsung atau tanpa inseminasi.
Ketika proses ini bermasil, maka terjadilah embrio yang akan diamati setiap harinya hingga dilakukannya embrio transfer.
Umumnya embrio transfer ini akan dilakukan pada hari kedua, ketiga, atau kelima setelah OPU.
Dalam Asmirandah program hamil ini, sang artis melakukan embrio transfer pada bulan April 2020.
Embrio yang ditransfer pun bisa bervariasi tiap wanita, antara 1-3 embrio.
Semakin banyak embrio yang ditransfer akan semakin tinggi pula kemungkinan hamilnya.
Masih dari laman yang sama disebutkan bahwa ibu hamil yang sudah melakukan embrio transfer akan diberikan obat pengua rahim hingga 2 minggu ke depan.
Nantinya tes kehamilan akan dilakukan baik melalui urine atau pun darah.
Dan Asmirandah pun mengakui bahwa ia mendapatkan hasil positif hamil di bulan yang sama dengan dilakukan embrio transfer yaitu April.
"April : dibulan ini juga tindakan embrio transfer dan akhir bulan dinyatakan positif hamil," tulis Asmirandah.
Asmirandah pun melahirkan putri pertamanya bertepatan dengan Hari Raya Natal yaitu 25 Desember 2020 yang diberi nama Chloe Emmanuelle Van Wattimena.
Shopee Bersama Tasya Kamila dan Bittersweet by Najla Ceritakan Dampak Positif Inovasi dalam Berdayakan Ekosistem
Source | : | Instagram,Nakita.ID |
Penulis | : | Gabriela Stefani |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR