Nursyah mengatakan kalau bukan tidak merestui pernikahan sang putri, hanya saja ada dua persyaratan yang harus dipenuhi.
"Persyaratan yang dua itu tidak diiyakan oleh mereka (Arie dan Indah)," kata Nursyah.
Dua persyaratan dimaksud Nursyah adalah pertama Indah Permatasari harus dirukiah terlebih dulu.
Serta Arie Kriting harus disumpah tidak pernah menggunakan ilmu pelet kepada Indah.
Baca Juga: 4 Cara Mengatasi Anak GTM Saat MPASI Agar Mau Makan Kembali, Jangan Buru-buru Diberi Susu!
Meski sempat mereda, Nursyah membantah kalau hubungannya dengan sang anak dan Arie Kriting pernah membaik.
"Tidak pernah damai saya, karena tidak ada itikad baiknya dia (Arie Kriting) kirim Indah ke rumah," beber Nursyah.
Nursyah mengatakan kalau polemik yang terjadi ini bukan karena egonya semata.
Ia juga tidak mempermasalahkan tudingan netizen yang menyebutnya hanya mementingkan diri sendiri.
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Diah Puspita Ningrum |
Editor | : | Diah Puspita Ningrum |
KOMENTAR