Nakita.id - Diabetes mellitus tipe 1 adalah bentuk kondisi yang paling khas di kalangan anak-anak dan remaja.
Meski terjadi peningkatan prevalensi diabetes mellitus di kalangan anak-anak dan remaja, ternyata pengetahuan mengenai tanda-tanda kondisinya masih kurang.
Dalam kasus diabetes tipe 1, pankreas anak berhenti memproduksi insulin yang dibutuhkan untuk bertahan hidup, sehingga disebut juga insulin-dependent diabetes.
BACA JUGA : Konsumsi Minyak Zaitun Sebelum Sarapan Bisa Hindari 7 Penyakit Berbahaya Ini
Dalam hal ini, produksi insulin tersebut harus 'diganti' dengan memberinya suntikan insulin.
Moms, berikut tanda-tanda yang paling khas dari penyakit ini.
1. Kelelahan
Tanda pertama diabetes melitus tipe 1 pada anak-anak adalah kelelahan.
Kelelahan di sini maksudnya yang tak normal ya Moms, seperti lesu dan lelah sepanjang waktu.
Anak-anak dengan diabetes melitus tipe 1 lebih rentan terkena infeksi jamur, khususnya anak perempuan dan bayi.
BACA JUGA : Menurut Ahli, Ini 10 Makanan yang Perlu Dikonsumsi Agar Anak Cerdas
2. Penglihatan
Diabetes melitus tipe 1 pada anak-anak dapat menyebabkan masalah dalam penglihatan mereka.
Hal itu menyebabkan penglihatan kabur pada anak-anak.
Moms pun akan bisa melihat perubahan perilaku mendadak pada anak-anak dengan diabetes melitus tipe 1.
Mereka tiba-tiba menjadi mudah tersinggung, murung, rewel, hingga depresi.
4. Penurunan berat badan drastis
Jika Moms melihat bahwa anak anak kehilangan berat badan secara drastis, maka bisa jadi karena diabetes mellitus tipe 1.
Terlepas dari makan makanan dalam jumlah yang sama, anak mungkin akan kehilangan berat badan dan seolah berat badannya berhenti walau telah mengkonsumsi banyak makanan.
4. Rasa lapar yang ekstrem
Diabetes mellitus tipe 1 pada anak-anak menyebabkan kelaparan ekstrim Moms.
BACA JUGA : Mencegah Kanker Hingga Menurunkan Berat Badan, Ini Daftar Khasiat Kunyit yang Tak Banyak Diketahui
Mereka akan makan apa saja yang bisa mereka makan, terutama bila orang tua tidak mengontrol asupan makanannya.
5. Sering haus
Anak penderita penyakit ini pun akan menjadi sangat haus dan sering buang air kecil akibat ketidak seimbangan hormon.
Nah Moms, sebaiknya waspadai dan konsultasikan pada dokter saat anak mengalami berbagai tanda diabetes tipe 1 ini.
Source | : | boldsky.com |
Penulis | : | Anisyah Kusumawati |
Editor | : | Gazali Solahuddin |
KOMENTAR