Nakita.id - Pasangan Vicky Prasetyo dan Kalina Ocktaranny merupakan pasangan kontroversial sepanjang akhir tahun 2020 hingga sekarang.
Pasalnya janda Deddy Corbuzier itu tiba-tiba mengumumkan bahwa akan segera menikah dengan laki-laki yang dikabarkan sudah menikah sebanyak 24 kali tersebut.
Tanpa ada ragu sedikitpun, Kalina Ocktaranny bahkan menerima lamaran Vicky Prasetyo pada Minggu (24/01) lalu.
Kalina Ocktaranny bahkan sudah mendapat persetujuan dari sang mama adan ibunda Vicky Prasetyo untuk menikahi pria yang menjuluki dirinya gladiator tersebut.
Meski dikabarkan restu Azka Corbuzier, anak sematawayang Kalina Ocktaranny belum turun, tapi wanita yang sempat menikah sebanyak 3 kali itu menerjangnya dengan menerima cinta Vicky Prasetyo.
Kini keduanya tengah sibuk mempersiapkan pernikahan yang katanya akan digelar pada 21 Februari mendatang.
Keduanya bahkan kini terlihat selalu bersama dalam setiap kegiatan.
Kalina Ocktaranny bahkan tak bisa lepas sedetikpun dari Vicky Prasetyo, bahkan saat malam minggu sekalipun.
Diketahui dari unggahan Kalina Ocktaranny pada Sabtu (30/01), ia tengah menghabiskan malam bersama keluarga Vicky Prasetyo.
Terlihat anak-anak Vicky Prasetyo dan mantan suami Angel Lelga itu tengah asyik berenang di malam hari.
"Ini malam minggu saya," ucap Kalina pada sebuah video yang diunggahnya di akun Instagram pribadinya.
Tak lupa, Kalina juga kembali menegaskan bahwa malam minggu Kalina Ocktaranny sangat seru karena bisa berkumpul dengan calon keluarga barunya.
"Ini malam minggu kita.. Mana malam minggu kalian?" tulis Kalina Ocktaranny.
Tapi yang membuat semua orang salah fokus adalah panggilan sayang Kalina untuk Vicky.
Meski belum sah menjadi suami istri, Kalina ternyata sudah berani memanggil Vicky dengan sebutan 'ayah'
"Daddy, hai," ucap Kalina Okctaranny memanggil Vicky Prasetyo yang sedang asyik bermain air.
Karena sadar dirinya tengah dipanggil calon istri, Vicky Prasetyo akhirnya menjawab panggilan dari Kalina.
Hal ini langsung mengundang komentar netizen yang sadar akan panggilan Kalina Ocktaranny pada Vicky Prasetyo.
"Knp manggil ny Daddy? Itu kan vicky," tulis @nia_dneyna.
Malah ada yang sempat salah fokus, dikira Kalina ini memanggil nama mantan suaminya, Deddy Corbuzier.
"Kok panggil dedi, kan da mantan (emoji)," tulis @muhammadrozali8484.
Mengatur Jarak Kelahiran dengan Perencanaan yang Tepat, Seperti Apa Jarak Ideal?
Source | : | |
Penulis | : | Aullia Rachma Puteri |
Editor | : | Rachel Anastasia Agustina |
KOMENTAR