Nakita.id - Jahe jadi salah satu rempah-rempah yang sudah tidak asing di Indonesia.
Sebagai herbal alami, jahe sering digunakan untuk pengganti obat kimia.
Pada umumnya, jahe diolah dengan cara diseduh bersama air hangat.
Banyak yang percaya kalau metode tersebut cara termudah untuk mendapat khasiat jahe.
Seperti halnya dilakukan oleh seroang wanita bermana Amanda McCoy.
Amanda membuktikan khasiat yang ia rasakan usai mengonsumsi air jahe.
Mulanya, wanita tersebut menejelaskan riset mengenai jahe sebagai obat herbal yang kaya akan manfaat.
Baca Juga: Manfaat Air Jahe yang Sayang Dilewatkan, Tak Disangka Bisa Bawa 4 Perubahan Ini pada Tubuh
Ahli sendiri memaparkan beberapa khasiat jahe, Moms.
Manfaat jahe
Mulai dari perannya sebagai anti-inflamasi yang bagus, meningkatkan kesehatan jantung, meredakan mual dan mabuk, membantu mengeluarkan radikal bebas dari tubuh, hingga dikaitkan dengan menurunkan kolesterol.
Untuk membuktikannya, Amanda McCoy rutin minum air jahe selama satu minggu penuh.
Ia minum air jahe di pagi hari dan malam hari, Moms.
Racikan air jahe ala Amanda McCoy
Caranya sangat mudah jika Moms ingin menirunya di rumah:
Pertama, siapkan air mendidih ke dalam cangkir dan potongan jahe.
Setelah itu, masukkan potongan jahe ke dalam air yang sudah dipersiapkan.
Untuk memperkaya citarasa, Moms bisa menambahkan potongan lemon.
Hasilnya sungguh tak terduga, Amanda mengaku merasakan beberapa perubahan berikut ini.
- Terhindar dari nyeri otot
- Meredakan gangguan pencernaan (kembung hingga sulit BAB)
- Membantu menurunkan berat badan
"Seperti yang saya sebutkan, minum racikan jahe tepat sebelum tidur mengurangi keinginan saya untuk makan camilan tengah malam.
"Dan membantu pencernaan saya serta mengurangi rasa sakit setelah olahraga," jelas Amanda dikutip dari MSN.
L'Oreal Bersama Perdoski dan Universitas Indonesia Berikan Pendanaan Penelitian dan Inovasi 'Hair & Skin Research Grant 2024'
Source | : | MSN |
Penulis | : | Yosa Shinta Dewi |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR