Nakita.id - Tak pernah ketahuan sebelumnya, Ivan Gunawan mengakui sempat terinfeksi covid-19 di 2020 kemarin.
Kalangan artis yang terinfeksi virus corona memanglah sudah banyak.
Sebut saja Andrea Dian, Dewi Perssik, dan kini Ivan Gunawan.
Hal itu diketahui saat Ivan tengah berbincang dengan Robby Purba.
Mulanya keduanya menyinggung perihal penyakit covid-19 yang masih dianggap banyak orang sebagai aib.
Alhasil banyak orang yang tidak mau mengakui bahwa dirinya sempat terserang virus corona.
Ivan pun tidak setuju kalau covid-19 dianggap sebagai aib hingga membuat orang yang terinfeksi seolah tak sakit apa-apa.
Dan Ivan pun mengakui bahwa dirinya sempat terinfeksi virus corona di akhir 2020.
Kepada masyarakat, Ivan memang tidaklah mengaku bahwa dirinya terinfeksi covid-19.
Dibanding ia mengumumkan dirinya terinfeksi, Ivan memilih memberi tahu bahwa dirinya hendak liburan ke luar negeri.
"Kemarin aku ke Norwegia," ujar Ivan dalam tayangan youtube TRANS TV OFFICIAL.
"Ngapain?" tanya Robby Purba.
"Liburan ke Norwegia," jawab Ivan.
"Kapan ke Norwe-nya?" tanya Robby.
"Ya itu pas Covid, kan aku bilang ke Norwegia," ujar Ivan.
Meski ia mengaku ke banyak pihak bahwa ia tengah berlibur ke Norwegia, tetapi Ivan mengakui ia tidak membangun cluster penyebaran covid-19.
"Aku kemarin kena di bulan September dan aku alhamdulillah aku bersyukur banget waktu aku kena aku tidak membangun cluster. Waktu aku kena aku langsung telfon Ruben," ujar Ivan.
Bukan karena Ruben sahabatnya, Ivan pun memberikan alasan mengapa harus memberi tahu suami Sarwendah tersebut lebih dulu.
"Posisi syuting aku berdiri di sini Ruben selalu ada di depanku. Jadi orang yang pertama aku kasih tau adalah Ruben," ujar Ivan.
Bagi Ivan langkah pertama yang ia bisa lakukan untuk memutus mata rantai yaitu dengan menghubungi Ruben Onsu.
"Sehingga aku harus memutuskan penyakit itu mata rantai itu ke Ruben yang pertama," ujar Ivan.
Setelah menghubungi Ruben, Ivan pun menghubungi setiap produser yang memegang programnya.
Diakui Ivan bahwa ia tidak mau menutupi fakta dirinya terinfeksi dari virus corona kepada orang-orang yang bekerjasama dengannya.
"Aku gak mau pura-pura sehat terus aku dateng ke satu lokasi akhirnya satu lokasi membuat cluster, aku gak mau," ujar Ivan.
"Tapi sekarang bersyukur bahwa aku punya antibodi yang kuat, imun aku juga oke, kesehatan aku stabil," ujar Ivan.
Ivan juga bersyukur sempat terinfeksi virus corona karena bisa saling berbagi informasi kepada rekan sesama artis yang terinfeksi covid-19.
Allaahu akbar kabiiraw dan Allaahumma baa’id bainii, Ini 2 Bacaan Iftitah dan Artinya
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Gabriela Stefani |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR