Namun hal ini bukan berarti kalau para suami tidak memiliki naluri ini, Moms.
Hanya saja pria membutuhkan dorongan, motivasi, dan fokusnya masing-masing dalam hal pekerjaan rumah.
Adalah hal yang wajar kalau Moms mungkin merasa lelah dan ingin Dads juga ikut terlibat membantu menyelesaikan pekerjaan rumah.
Di hari kasih sayang atau Hari Valentine, Moms bisa jadikan ini sebagai kesempatan untuk berbicara dengan Dads.
Mengutip dari workingmother.com, pembagian tugas rumah tangga yang adil tak hanya meringankan tanggung jawab Moms tetapi juga mengurangi beban mental yang Moms rasakan.
Untuk itu, Moms bisa coba trik ini dan ajak Dads berbicara soal pembagian tugas rumah tangga yang perlu mereka lakukan.
1. Buat Dads satu frekuensi soal tugas rumah tangga
Beberapa pria memiliki pandangannya sendiri tentang bagaimana dan siapa yang harus bertanggung jawab atas pekerjaan rumah.
Moms bisa mulai dengan menyampaikan pandangan Moms juga dan mengajak Dads berdiskusi.
Jika Moms dan Dads sudah berada dalam satu frekuensi tentang keseimbangan pekerjaan pria dan wanita di rumah, maka pembagian tugas rumah tangga pun akan lebih mudah dilakukan.
Source | : | workingmother.com |
Penulis | : | Nita Febriani |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR