Nakita.id - Pertengkaran dan perdebatan dalam rumah tangga adalah hal yang wajar terjadi.
Terkadang sepasang suami istri saja masih bisa berselisih pendapat.
Selama tidak berlebihan dalam berdebat tidak akan berdampak lebih buruk pada keharmonisan keluarga.
Asalkan masing-masing harus mampu meredamkan emosi dan menahan egoisnya.
BACA JUGA: Tak Hanya Seleb Indonesia, Artis Bollywood Pun Pernah Pakai Baju Sama
Kecuali jika pertengkaran didasari karena salah satu sudah mencoba menyakiti perasaan dan cinta.
Seperti yang sedang marak terjadi, kasus perselingkuhan dalam rumah tangga yang menimpa artis maupaun masyarakat biasa.
Kasus tersebut seharusnya menjadi pelajaran bagi setiap rumah tangga untuk menjaga keutuhan rumah tangganya.
Meski pasangan adalah sosok yang pemaaf dan bisa meredam amarah pada setiap perdebatan dan pertengkaran.
Tetapi mereka bisa juga meluapkan segala amarah jika cinta dan kepercayaannya sudah mulai dikhianati.
Masalah yang sudah menyentuh martabatnya saja mereka bisa marah besar apalagi kasus perselingkuhan yang terkait hati.
Jangan salah kalau mereka jauh bisa lebih galak bahkan sadis menghadapi permasalahan tersebut.
Dilansir dari beberapa sumber, berikut ini zodiak yang galak banget kalau sudah disakiti seolah siap memangsa.
BACA JUGA: Mundur dari Dunia Artis, Intip Kehidupan Para Seleb Bollywood Ini
1. Scorpio
Posisi pertama ada si Scorpio yang memang sudah terkenal sosok orang yang galak.
Dari tampak luarnya saja sama seperti lambangnya kalajengkik yang diam tapi menakutkan.
Sebenarnya ia adalah sosok yang bisa mengontrol emosi dan sabar tapi buruknya adalah pendendam sekaligus licik.
Sekali saja seseorang menyakiti hatinya bisa meluapkan segala amarah jauh lebih galak dan sadis daripada lawannya.
Jangan harap ada kata maaf lagi darinya karena ia akan segera menyingkirkanmu dari kehidupan.
2. Leo
Berkawan atau berpasangan dengan Leo memang menyenangkan karena mereka cukup hangat.
Tapi kalau mereka kesal sedikit saja mudah marah apalagi masalah kecil yang dibesar-besarkan sampai membuatnya naik darah.
Lebih baik hindari ribut dan debat dengan zodiak ini karena mereka tak segan untuk marah di depan umum.
Apalagi kalau sudah disakiti bahkan diselingkuhi mereka bisa memaki-maki tanpa pandang apapun.
BACA JUGA: Zaskia Adya Mecca Geram Tahu Anak Dapat Vaksin Palsu, Ini Cara Membedakannya
3. Cancer
Cancer adalah zodiak yang paling sensitif dan memiliki sifat moody-an dibanding zodiak lain.
Berkali-kali orang membuatnya kesal selalu ia maafkan dan diberi kesempatan tanpa membalasnya.
Tetapi sekali seseorang menyakiti perasaan dan hatinya bisa meledak bagi bom.
Ia adalah pengingat yang baik setiap perkataan yang menyakitkan dan ditunggu pada waktu yang tepat.
Saat sudah tiba saatnya ia siap membalikan segala rasa sakitnya bahkan bisa mengungkap segalanya di media sosial.
4. Capricorn
Zodik satu ini sebenarnya sosok yang fleksibel dan tidak suka neko-neko.
Mereka pun sangat pemaaf, sabar dan senang memberikan kesempatan dua kali pada orang lain.
Capricorn tak segan memberi lebih pada pasangan atau teman yang sudah bersikap baik dengannya.
Tetapi sekali saja menyentuh hatinya, ia bisa menjadi macan galak yang bisa sangat marah.
Cara satu-satunya harus meminta maaf dan tidak mengulanginya lagi tapi kalau soal urusan cinta seperti selingkuh berdoa saja.
BACA JUGA: Dasar Jodoh, Sepasang Pengantin Menikah Setelah 7 Hari Berkenalan di Facebook!
5. Aries
Sosok Aries terkenal sebagai orang yang memiliki karakter kaku, agresif dan sulit diberi tahu.
Dalam mood dan emosi yang sangat buruk mereka bisa menjadi begitu egois dan penutup telinga maupun matanya.
Mereka cenderung bertindak segala sesuatunya tanpa pikir panjang dulu jika sudah dalam kondisi seperti itu.
Kalau amarahnya sudah meluap mereka bisa sangat marah walau hanya dalam 1 kalimat saja.
Bisa dibayangkan saja kalau seseorang telah menyakiti hati, cinta dan kepercayaannya.
Penulis | : | Shevinna Putti Anggraeni |
Editor | : | Gazali Solahuddin |
KOMENTAR