Nakita.id - Moms yang baru saja operasi caesar pasti penasaran berapa lama proses penyembuhan luka operasi caesar.
Tak hanya ingin tahu berapa lama proses penyembuhan luka operasi caesar, Moms juga ingin tahu cara mempercepatnya.
Melalui liputan khusus ini, Nakita.id telah mewawancarai dokter kandungan untuk menjelaskan berapa lama proses penyembuhan luka operasi caesar dan cara mempercepatnya.
Diwawancarai Nakita.id pada Jumat (19/2/2021), dr. Nelson Edwin Pratama, Sp.OG, dokter kandungan yang berpraktik di RS Columbia Asia Hospital Pulomas menjelaskan berapa lama proses penyembuhan luka pasca operasi caesar dan cara mempercepatnya.
"Pemulihan pasca operasi caesar kita bagi menjadi tiga, primer, sekunder, dan tersier.
Pemulihan primer terjadi selama di rumah sakit yaitu selama perawatan.
Pemulihan sekunder biasanya sepuluh hari setelah perawatan. Pemulihan tersier setelah masa nifas berakhir yaitu 6 minggu," jelas dokter Nelson.
SoKlin Liquid Nature Luncurkan Detergen Tumbuhan Konsentrat dengan Minyak Esensial Bunga Lilac dari Prancis
Penulis | : | Cecilia Ardisty |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR