Nakita.id - Nama Mayangsari nampaknya tak pernah lepas dari perhatian publik.
Walaupun rumah tangganya kini tak pernah diterpa gosip, namun kejadian di masa lampau dirinya masih teringat jelas diingatan masyarakat.
Seperti yang kita ketahui, Mayangsari kini menjalani kehidupan pernikahan yang bahagia bersama Bambang Trihatmodjo.
Keduanya dikaruniai putri bernama Khirani Siti Hartina Trihatmodjo.
Tak hanya perjalanan cinta Mayangsari saja yang sering dibicarakan, warganet nampaknya juga kerap kali menyinggung anak satu-satunya ini.
Status Khirani sebagai putri kandung Bambang yang kerap kali dipertanyakan.
Diakuinya, Mayangsari banyak lebih memilih untuk diam menanggapi segala macam isu buruk mengenai dirinya dan keluarganya.
Namun sebenarnya, ia punya cara tersendiri untuk melindungi sang putri dari gosip-gosip tersebut.
"Kalo gue ngelakuin itu (melaporkan yang membully) dari dulu, wah gue udah kaya," ujar Mayangsari dikutip dari kanal YouTube MAIA ALELDUL TV Jumat, (05/03/21).
Mayangsari juga mengungkapkan ia sangat mensyukuri bonding yang terjalin antara ketiganya cukup dekat satu sama lain.
Baca Juga: Pantas Leher Mayangsari Bikin Gagal Fokus, Ternyata Begini Potretnya hingga Banjir Komentar Warganet
Jadi sang anak terbiasa mengungkapkan apa yang ia rasakan kepada kedua orangtuanya.
"Alhamdulillahnya bonding aku dengan anak ku dengan suami ku deket, kita pokoknya selalu membiasakan dari kecil apa yang kamu tahu ekspresikan. Itu bentuk prevent keluarga kita mengantisipasi apapun yang terjadi di luar," ungkapnya.
Diakui Mayangsari, mendengar gosip miring tentangnya di luar sana sekarang ini sudah membuat telinganya biasa.
Ia mengaku sebenarnya sangat mudah untuknya mengungkap fakta sebenarnya soal gosip-gosip yang beredar tentang dirinya.
Namun, Mayangsari tampaknya menganggap hal tersebut sebagai ujian kesabaran yang harus ia lewati di dalam hidupnya.
"Aku sebenernya kalo mau denger (soal gosip yang terus beredar) udah tinggal ketawa, bohong aku kalo ga ada nangis, bohong aku kalau ga ada putus asa. Karena aku juga bukan robot, aku juga bukan bangkai.
Tapi aku jadi mikirnya gini 'Oh ini musuh gue yang tidak menginginkan gue sehat, tidak menginginkan gue hidup mungkin, tidak menginginkan gue bahagia mungkin," jelasnya.
"Jadi disitu aku ada keinginan untuk nunjukin bahwa buat gue Mai ngeladenin itu kecil."
Ia pun menegaskan, selama ini memang dia memilih diam untuk melindungi orang-orang tersayang di sekitarnya.
namun ia tak bisa mastikan bagaimana jika banyak orang yang terus mengusik ketenangan buah hatinya.
"Belom aja gue selama ini diem, hati-hati gitu. Ada saatnya orang diem itu kalo diinjek terus marah boleh dong. Marahnya gue tuh bahaya lho."
Mengatur Jarak Kelahiran dengan Perencanaan yang Tepat, Seperti Apa Jarak Ideal?
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Ine Yulita Sari |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR