Di sisi lain, Kiwil sendiri mengaku memberikan seluruh hartanya kepada Rohimah selepas mereka bercerai.
Sebagai laki-laki, Kiwil merasa bertanggung jawab untuk menghidupi mantan istri serta anak-anaknya.
Mengutip Kompas.com, hal itu dikatakan Kiwil ketika hadir dalam proses sidang cerai, Rabu (10/2/2021) lalu.
Kiwil mengatakan kalau harta yang dicarinya selama ini hanya untuk menyenangkan istri.
“Prinsipnya bawa kolor juga, yang pasti bagi saya, apa yang sudah saya berikan pada Rohimah itu milik Rohimah, sama dengan mantan-mantan saya, semuanya,” ucap Kiwil.
“Karena memang tujuan saya mencari harta untuk menyenangkan istri. Kalau istri senang, ya sudah, terus lakinya-lakinya gimana? Cari duit lagi. Untuk apa? Ya lu paham,” tandasnya.
Perempuan Inovasi 2024 Demo Day, Dorong Perempuan Aktif dalam Kegiatan Ekonomi Digital dan Industri Teknologi
Source | : | Kompas.com,Wartakota |
Penulis | : | Diah Puspita Ningrum |
Editor | : | Diah Puspita Ningrum |
KOMENTAR