Nakita.id - Rangkaian acara pernikahan Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah menjadi perhatian banyak orang.
Dimulai dengan acara lamaran 13 Maret 2021 kemarin, pasangan ini akan menjalani prosesi siraman, akad nikah, resepsi hingga syukuran.
Di acara lamaran Atta dan Aurel, publik dibuat bertanya-tanya tentang bagaimana posisi Krisdayanti sebagai ibu kandung perempuan yang akrab disapa Loly ini.
Pasalnya, Aurel Hermansyah sudah tinggal dan dibesarkan oleh ibu sambungnya, Ashanty selama KD tidak ada.
Dan benar saja, terlihat penampakan berbeda dari baju yang digunakan oleh Ashanty dan Krisdayanti.
Bahkan, KD disebut baru memesan baju lamaran Aurel Hermansyah H-1 dari tanggal acara digelar.
Lagi-lagi ini menyisakan tanya, benarkah Krisdayanti mendapatkan diskriminasi dari Aurel dan Ashanty?
Melansir dari kanal Youtube The Hermasnyah A6, Aurel dan Ashanty memberikan penjelasan tentang tudingan diskriminasi dan tidak memberitahu KD jauh-jauh hari.
"Ini banyak banget yang nanya bajunya Mimi sama kita kenapa enggak seragam," buka Ashanty.
Ashanty menjelaskan kalau warna baju tersebut hanya digunakan oleh keluarga inti The Hermansyah.
"Jadi sekarang kan istriya Mas Anang cuma satu, misalnya Mimi bawa Om Raul, Amora atau Kellen, mereka satu warna sendiri, bajunya lain, tapi enggak beda jauh dari kita," jelasnya.
Ashanty mengatakan kalau nantinya baju Aurel Hermansyah juga akan berbeda dari keluarga besar lainnya.
"Soalnya kata WO sama desainer, kalau sama nanti kaya istrinya Mas Anang dua, takutnya ada pihak-pihak yang enggak enak juga," tambah Ashanty.
Bukan hanya itu, Aurel Hermansyah menjelaskan perihal kabar dirinya baru memberitahu KD tentang kebaya di H-1 acara.
"Aku juga kesel banget ada berita katanya aku ngasih tahu baju itu H-1, pokoknya mepet, padahal aku ngasih tahunya udah dari seminggu sebelum," ucap Aurel Hermansyah.
Aurel menjelaskan kalau di H-2 acara, Ashanty mengingatkan untuk kembali memberitahu KD tentang konsep baju kebaya modern.
"Kak jangan lupa ingetin Mimi buat bajunya warnanya, otakku itu kayak penuh enggak 'ngeh' gitu, oh lupa," ucap Aurel Hermansyah.
Ashanty berucap ia ingin mengingatkan KD kalau konsepnya adalah kebaya modern lantaran takut modelnya terlalu berbeda.
"Nah ini kejadian kan, salah sedikit padahal kitanya sama mereka enggak ada masalah sama sekali loh."
"Cuma komentar-komentar orang nanti ada mojokin sana, ke kakak jadi kesannya jelek, aku bikin baju juga super kilat banget," pungkas Ashanty.
For the Greater Good, For Life: Komitmen ParagonCorp Berikan Dampak Bermakna, Demi Masa Depan yang Lebih Baik Bagi Generasi Mendatang
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Diah Puspita Ningrum |
Editor | : | Diah Puspita Ningrum |
KOMENTAR