Sulung Gen Halilintar tersebut juga beberapa kali menghela napas panjang.
Sampai akhirnya ia angkat tangan tak bisa banyak berkata-kata.
"Maaf aku enggak ngobrol sama sekali, karena kalau aku ngobrol takutnya emosiku enggak terkondisi," tandasnya.
Atta kemudian juga merasa lega karena melihat kondisi keluarga Aurel yang mulai membaik.
Seperti diketahui, KD dan Raul Lemos sempat bersitegang dengan Aurel dan Azriel.
"Tapi ngelihat ini semua hatiku adem, lega," ujar Atta.
Tak dipungkiri, Atta juga merasa iri melihat Aurel bisa meminta restu langsung dengan keluarganya.
"Semoga nanti aku juga bisa diberikan peluang untuk, enggak usah semua orang tahu.
"Tapi, paling enggak semoga Tuhan memberikan peluang aku untuk bertemu orangtuaku ke sana," tandas calon suami Aurel.
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Yosa Shinta Dewi |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR