Si Kecil bisa diajarkan menyikat gigi secara mandiri sejak usianya memasuki 6-7 tahun.
"Seiring usia, Si Kecil mungkin ingin mandiri menyikat giginya. Ajarkanlah ia cara memegang sikat gigi yang benar dan bagaimana menyikat semua permukaan gigi.
Walaupun demikian, Si Kecil belum mempunyai kemampuan motorik yang memadai sebelum usia 6-7 tahun untuk dapat menyikat gigi dengan baik.
Apabila ia ingin mandiri, biarkan anak menyikat giginya sendiri terlebih dahulu tetapi tetap perlu diselesaikan dan dibersihkan tuntas oleh orangtua sebelum usia 6-7 tahun," ungkap drg. Wina Darwis MdSc, Sp. KGA.
Biasakan juga Si Kecil untuk menyikat gigi dua kali dalam sehari Moms.
Baca Juga: Tak Cuma Kumur Air Garam, Pengobatan Rumahan Ini Rupanya Juga Ampuh Atasi Sakit Gigi Secara Alami
Untuk membuat gigi bersih maka proses menyikatnya minimal harus dilakukan selama dua menit Moms.
"Pastikan untuk membiasakan anak menyikat gigi 2 kali sehari, yaitu pagi hari dan malam sebelum tidur. Menyikat gigi sampai bersih membutuhkan waktu 2 menit dan dapat menggunakan timer atau lagu sepanjang 2 menit supaya anak memahami waktu yang diperlukan," tutupnya.
Penulis | : | Shinta Dwi Ayu |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR