Nakita.id - Berbicara mengenai pasangan satu ini memang tak akan pernah ada habisnya.
Selalu saja ada hal baru dari mereka yang menjadi perhatian kita ya Moms.
Siapa lagi kalau bukan Kalina Ocktaranny dan Vicky Prasetyo.
Ya, pasangan suami istri ini kerap mendapat sorotan publik.
Apa saja yang dilakukannya selalu berhasil menarik perhatian.
Beberapa waktu lalu bahkan publik dikejutkan dengan kabar kalau Kalina mulai merasakan ngidam.
Hal itu bahkan disampaikan langsung oleh sang suami, Vicky Prasetyo.
Begitu juga yang dilakukannya baru-baru ini Moms.
Kalina tampak membocorkan kebiasaan Vicky Prasetyo yang jarang diketahui publik selama ini.
Wah, kira-kira apa ya Moms?
Lewat akun instagramnya, Kalina mengunggah sebuah video singkat.
Dalam video tersebut terlihat Vicky sedang duduk di lantai.
Sementara Kalina berada di belakang suaminya sambil tersenyum ke arah kamera.
Kalina Ocktaranny pun mengungkapkan kebiasaan unik yang dilakukan oleh Vicky Prasetyo.
Kalina mengatakan kebiasaan tersebut dilakukan Vicky saat berada di tempat tidur.
Walau sudah tahu kebiasaan Vicky tersebut, Kalina mengaku tetap sayang dengan suaminya.
Hey kamu @vickyprasetyo777
Walaupun kamu sering kentut di dalem selimut, aku tetep sayang sm kamu koq," tulis Kalina.
Unggahan Kalina itu pun mendapat banyak komentar dari warganet.
Banyak warganet yang senang melihat kebahagiaan Kalina saat ini.
Tak sedikit pula yang mendoakan agar Kalina dan Vicky selalu bahagia.
"Suka lihat kebahagian kalian," kata salah satu warganet.
"Mudah2 an keluarga ini baik2 aja , ya Allah, saya suka dgn pasangan ini , tapi rukun2 ya dan saling pengertian ya," ujar warganet lain lagi.
"Walau pun kentut y bau tetep suka y mba," ungkap warganet lainnya.
ShopTokopedia dan Tasya Farasya Luncurkan Kampanye ‘Semua Jadi Syantik’, Rayakan Kecantikan yang Inklusif
Source | : | |
Penulis | : | Poetri Hanzani |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR