Nakita.id - Semua pasti mengenal Maia Estianty. Ibu 3 anak ini sedang merasakan bahagia yang luar biasa setelah menikah dengan Irwan Mussry.
Bagaimana tidak, setelah bertahun-tahun menjanda usai cerai dari Ahmad Dhani, Maia Estianty menikah lagi dengan pengusaha kaya raya.
Pernikahan Maia Estianty dan Irwan Mussry berlangsung tertutup di Masjid Camii, Tokyo Jepang pada 2018 silam.
Setelah resmi jadi nyonya Irwan Mussry, Maia Estianty tentunya mendapatkan semua kekayaan dari sang suami.
Bukan kaleng-kaleng, dari berbagai sumber Irwan Mussry adalah seorang pengusaha di bidang jam tangan mewah.
Suami Maia Estianty ini merupakan CEO dan Presiden Direktur PT Timerindo Perkasa International (TPI/Time International).
Selain itu, mantan Desy Ratnasari juga punya sederet bisnis kecil-kecilan.
Irwan Mussry turut bekerjasama dengan beberapa brand dunia, mulai dari kosmetik hingga pakaian.
Salah satu contohnya, Irwan saat membuka gerai kosmetik Laneige dan butik Fendi.
Dengan profesinya sebagai pebisnis tajir, Irwan Mussry pun kerap kali mengajak Maia Estianty plesiran mewah dengan jet pribadi miliknya.
Tak hanya itu, setelah menikah dengan pengusaha kaya raya membuatnya turut kecipratan bisa ikut dan masuk ke beberapa acara bergengsi.
Dilansir dari Grid.ID, tidak hanya itu, Maia jadi bisa berfoto dengan beberapa artis internasional, seperti Gigi Hadid dan David Beckham yang langsung membuat netizen iri.
Punya bisnis berkelas sampai bisa bertemu tokoh dunia, Irwan Mussry dan Maia Estianty mendadak minta maaf sampai bikin tumpengan di rumah.
Waduh ada apa ya?
Melansir dari unggahan ibu 3 anak pada Minggu (11/04), ia dan suami membuat syukuran kecil-kecilan di rumah.
Dengan hanya 4 anggota keluarga, Maia Estianty dan Irwan Mussry sampai minta maaf.
Maia Estianty mengaku, tumpengan ini hanya sebagai rasa syukur diberi nikmat sehat.
"Syukuran kecil... ama keluarga... Bersyukur selalu diberi kesehatan maximal.. Dengan suamiku tercinta @irwanmussry," tulis Maia.
Lebih lanjut, sebagai umat Muslim Maia Estianty juga meminta maaf sebelum memasuki puasa Ramadan.
"Berhubung selasa udah puasa, mohon maaf lahir dan batin dari kami ya... Selamat berpuasa hari Selasa buat umat Islam yang berpuasa. Semoga puasa nya benar diterima Allah dan menjadi berkah untuk kita semua dan negara ini. Amin," pungkas Maia Estianty.
Bantu Kurangi Tanda Penuaan Dini, Collagena Hadir Penuhi Kebutuhan Kolagen Sebagai Kunci Awet Muda
Source | : | |
Penulis | : | Aullia Rachma Puteri |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR