Nakita.id - Buah ini memang jadi kesukaan banyak orang, apalagi kalau bukan nanas.
Buah ini pun akan semakin nikmat dibuat jus, atau Moms juga boleh dikonsumsi langsung.
Kandungan baik dalam nanas sangat baik untuk kesehatan dan kecantikan.
Nah, berikut manfaat buah nanas bagi kecantikan kulit kita.
Eksfoliasi
Nanas bisa Moms manfaatkan untuk eksfoliasi wajah.
Ini akan membantu mengatasi komedo, mengangkat sel kulit mati dan hilangkan noda hitam di wajah.
Melansir drfarrahmd.com, cara penggunaannya, rendam kapas ke dalam jus nanas.
Oleskan pada wajah dan bersihkan secara perlahan.
Setelah 10 menit Moms bersihkan, cuci wajah menggunakan air yang hangat.
Menghilangkan noda hitam
Manfaat nanas lainnya untuk kecantikan yaitu dapat bantu hilangkan noda hitam di wajah.
Cukup gosokkan potongan buah nanas pada area noda hitam.
Diamkan sekitar 5 menit, lalu basuh wajah dengan air sampai bersih.
Kulit tampak lebih muda
Buah nanas juga bisa membantu membuat kulit kita tampak lebih muda.
Buah ini juga kaya dengan vitamin C, yang baik untuk meningkatkan kekebalan tubuh.
Caranya, Moms dapat mencampurkan jus nanas dan jus lemon secukupnya.
Mencegah jerawat
Sudah bingung karena jerawat di wajah tak juga hilang?
Moms dapat mencoba hilangkan dengan buah menyegarkan ini.
Mudah Moms caranya, haluskan nanas matang dan beri tambahan madu.
Lalu balurkan ke wajah, dan tunggu 5 menit.
Atau Moms juga bisa langsung oleskan irisan nanas ke wajah.
Setelah itu, cuci wajah hingga bersih.
Source | : | drfarrahmd.com |
Penulis | : | Poetri Hanzani |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR